Tekken 8 Sudah Diumumkan, Tapi Katsuhiro Harada Belum Punya PS5

Katsuhiro Harada Belum Punya Ps5

Katsuhiro Harada – Melalui acara State of Play September 2022, game fighting terbaru Tekken 8 baru saja diumumkan. Pengumuman tersebut mendapatkan antusias tinggi dari gamer terlebih para Pro Player game fighting. Namun dibalik cerita game baru Tekken diumumkan, diketahui sang Direktur game Katsuhiro Harada belum punya PS5 sampai sekarang.

Loh, beneran nih? Daripada bingung dan penasaran, yuk kita cari tahu bersama!

Kenapa Katsuhiro Harada Belum Punya PS5?

Informasi ini berasal dari akun Twitter resmi Harada selaku Direktur franchise game Tekken. Melalui sebuah tweet, dia mengungkap sebuah fakta menarik mengenai dirinya yang bikin semua orang kaget.

Pada tweet tersebut, Harada menceritakan momen ketika semua pihak developer dan publisher berkumpul dalam pengumuman game baru Tekken. Ketika semua orang bahagia game tersebut diumumkan, Harada justru menceritakan bahwa dirinya belum punya konsol PS5 sampai sekarang. Berdasarkan penjelasannya, alasan kenapa dia tidak punya PS5 karena gagal menang lotere untuk pembelian konsol tersebut.

Kalian bisa lihat tweet-nya di bawah ini.

Apa yang terjadi tadi malam:
Staf Bandai Namco dan Sony
Sony: “Harada-san! Akhirnya, Tekken 8 akan diumumkan besok!”
Harada:”Iya. Btw, aku kalah dapat lotere pembelian PS5 berulang kali, jadi aku tidak punya PS5″
Semua orang:”WHAT THE XXXX”
-Tamat-

Respon dari Gamer

Game baru Tekken

Cerita Harada ini memberikan reaksi terhibur dari para gamer yang nge-follow akun Twitter miliknya. Banyak yang tidak menduga bahwa Direktur Tekken yang bekerja di industri video game ini belum memiliki konsol PS5 sampai sekarang. Meskipun ada yang merasa SUS dengan pernyataannya, namun mengingat kesibukan Harada sebagai Direktur dan masih sulitnya distribusi PS5 di beberapa negara sampai harus lotere, tidak heran jika dia belum bisa mendapatkan konsol tersebut.

Berikut ini beberapa reaksi dari gamer ketika mengetahui Harada belum punya PS5.

“Sudah waktunya untuk beli PS5, Tuan.”
“Bahkan kamu belum mendapatkan PS5. Sial, aku turut sedih mendengarnya.”
“Terima kasih atas hiburannya, Harada.”

Itulah informasi mengenai Harada mengakui bahwa dirinya belum mendapatkan konsol PS5 sampai sekarang. Semoga saja Harada bisa cepat mendapatkan PS5.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Katsuhiro Harada, Tekken 8 atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version