Belakangan ini, NVIDIA menjadi perbincangan hangat di mata para penggiat komponen komputer. Tidak heran, sampai saat ini mereka juga sering dibicarakan karena secara mengejutkan telah mengumumkan RTX 2050 untuk jajaran laptop.
Tidak hanya itu saja, beberapa hari ke belakang NVIDIA juga dirumorkan sedang persiapkan varian Ti pada GPU kelas atas mereka. Salah satunya yakni, kehadiran RTX 3090 Ti yang dirumorkan akan rilis pada saat CES 2022 mendatang.
Walau keberadaan RTX 3090 Ti kini masih menjadi suatu misteri, rupanya keberadaan RTX 3090 Ti lebih dekat dari yang kita perkirakan. Karena baru-baru ini, Wccftech telah menemukan sebuah foto box RTX 3090 Ti milik Asus pada seri TUF melalui situs ITHome.
Dikutip dari Wccftech, sayangnya mereka tidak menemukan sedikitpun informasi akan spesifikasi pada RTX 3090 Ti milik Asus TUF tersebut. Berdasarkan dari foto yang telah mereka temukan, box yang bertuliskan RTX 3090 Ti masih tetap menggunakan PCIe 4.0.
Berdasarkan rumor yang didapatkan oleh Wccftech, RTX 3090 Ti juga kabarnya akan memiliki spesifikasi sekaligus daya yang lebih masif dibandingkan seri originalnya, yakni akan menggunakan CUDA Cores sebanyak 10752, RT Cores sebanyak 84, dan 24GB GDDR6X dengan memory clock sebesar 21Gbps.
Sedangkan versi original yakni hanya memiliki CUDA Cores sebanyak 10496, RT Cores sebanyak 82, dan menggunakan 24GB GDDR6X dengan memory clock sebesar 19.5Gbps.
Perlu diingat, informasi di atas masih sebatas rumor saja. Mengingat NVIDIA sendiri belum buka bicara mengenai keberadaan RTX 3090 Ti mereka. Jadi sepertinya kita harus menunggu hingga acara CES 2022 nanti tiba.
Baca lebih lanjut tentang NVIDIA, dan juga ikuti berita-berita lainnya seputar Video Game bersama saya, Daffa Dhiya. For press release and further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com