Update (20/05/2019, 16:16 WIB)
Ubisoft SEA baru saja mengirimkan press release, berikan info tambahan update baru tentang konten, tanggal rilis para operator di test server PC, dan beberapa screenshot resmi.
Kini kamu tahu cara kerja kemampuannya.
Menjadi operator baru di konten season kedua Tom Clancy’s Rainbow Six Siege tahun keempat, sekilas memang buat Nokk dan Warden terlihat cukup overpower dengan kemampuannya yang sempat bocor. Namun rupanya Ubisoft telah berikan balance yang cukup agar keduanya tak merusak jalannya permainan.
Melalui trailer yang bisa kamu lihat di atas, Ubisoft menjelaskan bahwa Nokk akan miliki HEL Presence Reduction yang bisa diaktifkan kapanpun tanpa delay selama durasinya masih ada. Menjadikannya tak terlihat di kamera dan mengurangi langkah kaki Nokk dengan cukup drastis. Kemampuan ini bisa terlihat saat ia melakukan apapun dengan ditunjukkan adanya glitch kecuali berjalan dalam kecepatan normal atau lebih lambat, jongkok, reload, dan mengganti senjata. Ia hanya bisa dideteksi keberadaannya oleh dua kamera: drone yang dihack oleh Mozzie dan Yokai milik Echo dengan efek layaknya Vigil.
Di sisi lain, Warden akan miliki Glance Smart Glasses yang mampu melihat di balik asap dan mengurangi efek dari flashbang termasuk cahaya dari perisai Blitz dan candela dari Ying. Berbeda dari scope milik Glaz yang bisa digunakan meskipun berjalan, kacamata Warden hanya bisa efektif secara akurat apabila ia berdiam diri di satu tempat dibandingkan harus berjalan. Ia bisa digunakan kapan saja hingga durasinya habis dan bisa digunakan lagi setelah delaynya selesai.
Map Kafe Dostoyevsky juga mereka update agar kamu bisa atur strategimu lebih baik. Lantai pertamanya didesain ulang dengan bomb site baru di lantai dua, sementara beberapa bagian lain dari mapnya juga telah diganti agar menjadi lebih menarik dan menyenangkan untuk dimainkan kembali.
Update lain seperti fitur forgive atau dalam bahasa resminya Reverse Friendly Fire juga akan diupdate saat season baru dirilis.
Berbeda dengan operator baru lain, kedua operator ini menggunakan senjata lawas yang pernah ada di gamenya. Sama seperti yang pernah kami tuliskan di artikel sebelumnya, Nokk akan miliki SMG FMG-9 dan Shotgun SIX 12 SD sebagai senjata utama, 5.7 USG dan D-50 sebagai handgun secondary-nya, lengkap dengan claymore dan breach charge untuk equipment pelengkapnya. Sementara Warden akan dipersenjatai M590A1 Shotgun dan MPX SMG untuk senjata utama, P-10C handgun dan machine pistol SMG-12 sebagai secondary, dan barbed wire dan deployable shield untuk gadget pelengkapnya.
Nokk dan Warden rencananya akan dirilis di konten tahun keempat Rainbow Six Siege, namun seperti biasa mereka akan hadir di test server versi PC-nya terlebih dahulu pada tanggal 21 Mei sebelum akhirnya siap dirilis. Kamu yang miliki season pass bisa langsung memainkan keduanya saat updatenya diluncurkan, sementara kamu yang tak memilikinya bisa membeli kedua operator tersebut menggunakan R6 Credits atau Renown.
Baca lebih lanjut tentang berita Tom Clancy’s Rainbow Six Siege agar kamu terus update.
contact: akbar@gamebrott.com