Agustus jadi debut studio animator ini menjadi developer video game.
Muncul dengan ragam keindahan animasi layaknya animasi karya PIXAR, Kena: Bridge of Spirits tawarkan petualangan Kena, seorang Spirit Guide dalam menjalankan tugasnya membebaskan arwah yang terjebak di sebuah desa terpencil.
Ember Lab, studio animasi yang menggarapnya nampak mampu tampilkan permainan klasik yang tak hanya menarik, namun juga memanjakan mata. Sayangnya, mereka masih bungkam yang mengakibatkan tidak adanya informasi apapun tentang gamenya sejak pengumuman pertamanya. Namun hal tersebut berhenti sampai hari ini.
Dalam livestream PlayStation State of Play yang dilaksanakan jam 5:00 WIB tadi, Ember Lab akhirnya berikan informasi teranyar tentang Kena: Bridge of Spirits. Mereka mengumumkan bahwa gamenya ditunda perilisannya dengan tanggal peluncuran resmi yang akhirnya ditetapkan pada tanggal 25 Agustus 2021.
Bersamaan dengan pengumuman tersebut Ember Lab juga unjuk trailer baru Kena: Bridge of Spirits yang memukau dengan kisah dan karakter baru yang sebelumnya belum pernah diumumkan.
Sebelumnya, Kena: Bridge of Spirits direncanakan untuk rilis awal tahun 2021, namun sepertinya karena keadaan yang tak mendukung dan sifat alami pengembangan video game yang terus berubah, mereka memutuskan untuk menundanya hingga pertengahan tahun 2021.
Kena: Bridge of Spirits rencananya akan dirilis tanggal 24 Agustus 2021 di PC (via Epic Games Store), PlayStation 4, dan PlayStation 5.
Baca lebih lanjut tentang Kena: Bridge of Spirits atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com