Kok aku Noob banget main Fighter di ML ya? Perasaan aku kemarin habis nonton pro player, kok mereka bisa jago ya? Mungkin kamu masih melakukan 5 kesalahan user Fighter di Mobile Legends.
Kesalahan ini cukup terbilang fatal. Pasalnya, para User Fighter ini bisa dibilang tidak tahu makro (melihat pergerakan musuh) di Mobile Legends. Padahal, User Fighter di ML itu harus memiliki Makro yang tinggi.
Dengan kesalahan yang kecil saja, maka bisa jadi kita hanya akan menjadi makanan bagi musuh.
Nah, mari kita bahas 5 kesalahan user Fighter di Mobile Legends (ML) yang kerap dilakukan dan terbilang fatal sebagai berikut.
Daftar isi
Daftar Kesalahan yang Kerap Dilakukan User Fighter di Mobile Legends
1. Tidak Membantu Mendapatkan Objektif (Turtle/Lord)
Salah satu objektif yang sangat penting untuk didapatkan di Mobile Legends adalah Turle dan Lord. Turtle dapat memberikan kita tambahan Gold dan Shield sehingga akan lebih mudah memenangkan pertandingan. Sementara itu, Lord merupakan objektif yang harus didapatkan agar bisa menghancurkan Turret musuh dengan lebih mudah.
Terkadang, kita sebagai User Fighter tidak membantuk mendapatkan objektif tersebut. Apalagi kalau berada di awal game, dimana kebanyakan Fighter hanya fokus beradu mekanik dan bukan malah membantuk tim-nya untuk mendapatkan objektif Turtle di awal game.
Sebagai seorang Fighter yang baik, kalian harus berada di dekat area Turtle dan berjaga – jaga kalau saja ada musuh yang mencoba mencuri Turtle itu. Kalian bisa mencicil HP musuh, atau mencicil HP Turtle untuk mempercepat tim mendapatkannya ya.
Apabila musuh memaksa untuk mencuri Turtle, tim kalian tidak akan kekurangan orang untuk war apabila Fighter berada di area objektif. Jadi, walaupun Turtle berhasil dicuri musuh, setidaknya kalian bisa memenangkan war dengan lebih mudah karena jumlah tim yang lengkap.
2. Terlalu Bar – Bar Tanpa Ada Back Up
Kesalahan User Fighter di Mobile Legends selanjutnya adalah terlalu bar – bar atau maju terlalu dalam ke arah base musuh. Hal ini bisa menyebabkan kita tumbang tanpa ada balasan sedikitpun.
Kalau memang kalian ingin bar – bar atau maju, upayakan ada teman satu tim yang berada di dekat kita ya. Ketika memang kita akan di-ganking oleh musuh, setidaknya kita akan menjadi pancingan yang sangat bagus, dan kemudian teman satu tim kita dapat membalaskan kematian.
3. Tidak Pintar Cutting Minion / Freeze Lane
Nah, user Fighter di Mobile Legends itu juga harus pintar dalam Cutting Minion / Freeze Lane. Apa itu Cutting Minion? Cutting Minion adalah memotong atau membersihkan minion di arah dekat base musuh. Hal ini berguna agar Fighter bisa melakukan roaming, dan musuh tidak dapat melakukan Push terhadap Turret kita karena tidak ada Minion.
Cutting Minion biasanya dilakukan sebagai persiapan untuk mengambil objektif seperti Turtle atau Lord.
Sementara itu, Freeze Lane merupakan istilah di Mobile Legends dimana kita tidak membiarkan musuh farming dengan aman. Sebagai contoh, kalian berhadapan dengan Aldous di Exp Lane.
Kemudian, kalian mencicil HP Aldous tanpa mempedulikan Minion, sehingga Aldous takut untuk maju. Upayakan Aldous untuk tidak menjangkau Exp atau Gold yang bisa didapatkan dari Minion itu. Freeze Lane bisa kita lakukan kalau Hero kita lebih kuat dari musuh ya.
4. Tidak Mau Open War
Salah satu tugas Fighter di Mobile Legends adalah melakukan inisiasi dalam membuka War. Namun, kalian harus mengetahui waktu yang tepat dalam membuka War ini ya. Pastikan teman satu tim berada di dekat kita saat akan Open War.
Terkadang, para User Fighter tidak melakukan Open War dengan baik di Mobile Legends. Padahal, terkadang ada waktu yang sangat pas untuk membuka War. Seperti saat musuh berada di Jungle.
5. Mengincar Tank, Bukan Mengincar Barisan Belakang Musuh
Kesalahan User Fighter selanjutnya adalah mengincar Tank. Padahal, tugas utama dari Fighter adalah menghalau pergerakan dari barisan belakang musuh (Marksman/Mage) sehingga tidak dapat menjangkau Marksman kita.
Ketika menggunakan Fighter, pastikan kalian tidak terlalu All-In menggunakan Skill ke arah Fighter ya. Simpan Ultimate kalian hingga terdapat timing dimana Marksman/Mage musuh Offside, dan kalian bisa masuk menghabisinya. Hal ini akan lebih berguna ketika war terjadi, ketimbang kalian mengincar Tank namun membiarkan Marksman/Mage musuh bebas bergerak.
Nah, itulah 5 kesalahan User Fighter di Mobile Legends (ML) yang wajib kalian ketahui. Dari seluruh daftar tersebut, mana yang paling sering kalian lakukan brott? Silahkan komentar di bawah ya.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Mobile Legends atau artikel lainnya dari Jeri. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.