The Game Awards 2022 — Mendiang Kevin Conroy Mengisi Suara Batman di Game Suicide Squad

Kevin Conroy Batman

Kevin Conroy Batman – Kabar meninggalnya Kevin Conroy, sangatlah menggemparkan para fans DC, terutama untuk seri animasi maupun gamenya. Mengapa? Karena figur dari Kevin ini sudah sangat melekat di karakter Batman sebagai pengisi suaranya, bahkan sudah sampai 30 tahun (1992 – 2022) mengisi suara sang superhero malam Gotham tersebut.

Jujur saja, saat penulis memainkan Gotham Knights sekalipun, karena pengisi suara Batman nya bukan Kevin melainkan Michael Antonakos, rasanya ada sesuatu yang berbeda dari biasanya karena seri Arkham (Asylum, City, dan Knight), Kevin yang mengisi suara Batman.

Mendiang Kevin Conroy Mengisi Suara Batman Suicide Squad

Berita baiknya, bagi kalian (termasuk penulis) yang ingin mendengar suara Kevin di karakter Batman untuk terakhir kalinya, maka bersiap – siaplah untuk menunggu game Suicide Squad Kill The Justice League yang akan menghadirkan Batman sebagai villain utamanya. Hal ini di-reveal oleh Rocksteady melalui trailer terbaru gamenya di TGA 2022.

Trailer kali ini berfokus kepada karakter Batman yang juga ikut menjadi villain di dalam grup Justice League yang akan menghadapi para karakter tim tersebut, dimana Batman menunjukkan bagaimana horror dirinya dalam membunuh seseorang dari kegelapan. Membunuh? Benar sekali, Batman di game ini sudah melanggar kode etiknya sebagai seorang superhero karena dirinya sudah membunuh seorang polisi.

Di akhir trailer, terdengar sebuah kalimat ikonik dari superhero andalan kota Gotham tersebut yang berbunyi “I am vengeance, I am the knight, I AM BATMAN” yang suaranya diisi oleh Kevin serta tulisan “Thank You Kevin” untuk mengakhiri trailer tersebut. Hal ini tentunya akan menjadi penampilan terakhir Kevin di game DC selanjutnya sebagai Batman, dan semoga saja pengisi suara penggantinya bisa setidaknya sama ikoniknya seperti Kevin.

Kevin Conroy

~Thank You Kevin, May Your Soul Rest In Peace~

Game Ditunda ke Tahun 2023

Suicide Squad Kill The Justice League

Sebenarnya game ini seharusnya akan dirilis pada bulan Desember 2022 ini, namun ternyata muncul sebuah rumor yang menyatakan bahwa game ini diam diam ditunda sampai tahun 2023 mendatang, tanpa alasan yang jelas. Selengkapnya bisa kalian baca disini


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita GameSuicide Squad, atau artikel lainnya dari Khrisnanda. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version