Dalam 2 hari yang akan datang, pemirsa dota 2 akan menyambut even resmi 4 bulanan yang diprakarsai oleh Valve sendiri, Kiev Major. Major tournamen yang pertama kali diselenggarakan di regional CIS ini menjanjikan pertarungan sengit timur dan barat yang pastinya sayang untuk kamu tinggalkan kalau kita menilik ulang serunya DAC beberapa minggu yang lalu.
Buat kamu yang awam atau ketinggalan berita, jangan khawatir. Di artikel ini kamu akan mendapatkan gambaran dan penjelasan mengenai segala hal yang berkaitan dengan turnamen ini.
Format Turnamen
Group Stage (24-25 April 2017). 4 round-Swiss group system. Alih-alih menggunakan sistem Round-Robin, PGL memutuskan untuk memasukkan semua partisipan ke dalam 1 grup. Setiap tim akan bertanding sebanyak 4 kali. Setiap tim akan bertanding dengan tim lain yang mempunyai skor sama (berdasarkan Win dan Lose). Setiap pertandingan adalah best of 3. Info selengkapnya tentang sistem ini klik link.
Main Event (27-30 April 2107). Menghilangkan sistem upper-lower bracket (wow!). Berdasarkan hasil group stage, semua tim dibagi ke 8 partai (per 16 final). Sistem gugur (tim yang kalah langsung terleminasi). Semua pertandingan best of 3 kecuali Grand Final dengan best 0f 5.
-
Event Organizer : PGL
-
Sponsor : Valve
-
Patch : 7.05
-
Tipe Turnamen : Offline (LAN)
-
Lokasi : National Palace Of Art
-
Negara : Kiev, Ukraina
-
Prizepoool : 3 Juta USD
-
Waktu : 24-30 April Waktu Setempat
Partisipan
Direct Invitees
- Team Random (shadow, bLink, faith_bian, y`, iceice)
- OG (n0_tail, ana, jerAx, s4, fly)
- Mousesports (Madara, thug, Skylark, Maybe Next Time, SsaSpartan)
- Team Liquid (Matumbaman, Miracle-, GH, Mind_controL, KuroKY)
- Evil Geniuses (Arteezy, Suma1l, Universe, zai, cr1t-)
- Thunderbirds (Resolution, w33, moonmeander, MiSeRy, Saksa)
- Newbee (uuu9, kpii, Sccc, faith, kaka)
- Team VGJ (Agressif, Freeze, RoTK, FY, Fenrir)
Qualified Teams
- Digital Chaos – North America Qualifier (mason, Bulba, Abed, Dubu, Demon)
- SG esports – South America Qualifier (hFn, 4dr, Tavo, KINGRD, c4t)
- Team Secret – Europe Qualifier (MP, midOne, kheizu, Puppey, pieliedie)
- Virtus.Pro – CIS Qualifier (Ramzes666, N[o]one, 9Pasha, lil, Solo)
- iG vitality – China Qualifier (Paparazi, Sakata, Injuly, super, dogf1ghts)
- Invictus Gaming – China Qualifier (Burning, OP, XXs, Boboka, Q)
- Faceless – SEA Qualifier (Black^, Jabz, iceiceice, NutZ, WinteR)
- TNC Pro Team – SEA Qualifier (Raven, Kuku, SamH, timS, ryoyr)
Keterangan :
- Anggota Ad Finem hengkang dari organisasinya pada tanggal 6 maret 2017
- Mousesports menggaet ex-Ad Finem menjadi roster inti mereka
- Anggota Digital Chaos hengkang dari organisasinya pada tanggal 14 April 2017
- Digital Chaos menggaet team onyx pada 14 April 2017
- Anggota Wings Gaming hengkang dari organisasinya dan mengganti nama dengan Team Random
Dibandingkan turnamen-turnamen yang lain mungkin Kiev Major akan menjadi turnamen yang paling susah ditebak. Dikarenakan setiap tim menjanjikan potensi dan kekuatan yang tidak bisa diremehkan. Belum lagi meta yang sangat dinamis dan tak kenal ampun.