Kizuna AI Touch The Beat Tuju Platform PlayStation 5 dan PlayStation 4!

Kizuna Ai Touch The Beat

Gemdrops mengumumkan bahwa mereka akan merilis versi PlayStation 5 dan PlayStation 4 dari game rhythm Kizuna Ai Touch The Beat dengan fitur Non-VR Mode. Game ini juga nantinya akan support fitur device PlayStation VR dan PlayStation VR2.

Kizuna AI Touch The Beat pertama sekali rilis sebagai game VR untuk platform Quest pada tanggal 12 Oktober 2020 lalu. Untuk versi PS5 serta PS4 dapat dimainkan pada booth Happinet di Tokyo Game Show 2022 yang akan berlangsung pada tanggal 15 hingga 18 September di Makuhari Messe, Chiba, Jepang.

Sekilas tentang Kizuna Ai Touch The Beat

Game ini merupakan game Rhythm yang dimana pemain dapat bermain sebagai Kizuna Ai. Pada awalnya, game ini hanya tersedia untuk platform Meta Quest. Dengan adanya fitur Non-VR Mode, pemain dapat memainkan game ini tanpa menggunakan device Virtual Reality.

Tentunya game ini nanti akan menggunakan controller Inputs yang membuat game berbeda dan membawa suasana baru untuk game rhythm. Meskipun begitu, fitur VR juga tetap akan ada bagi PlayStation VR dan PlayStation VR2.

Game ini juga memberikan hal baru disamping cara bermain game rhythm secara tradisional dalam ruang Virtual Reality dengan fitur View Mode yang dihadirkan. Hal ini membuat pemain dapat berkeliling dalam lingkungan VR sebebas mungkin dalam setiap stagenya.

Untuk para gamer yang ingin mengetahui gameplay dari game Kizuna Ai Touch The Beat namun tidak dapat menghandiri Tokyo Game Show 2022, nantinya game ini akan dilivestream pada platform Youtube serta NicoNico. Pihak developer berharap pemain dapat melihat bagaimana gameplay dari game ini untuk platform PlayStation.

Hal yang menarik dalam game ini adalah pemain dapat bertemu karakter virtual youtuber pertama yaitu Kizuna Ai. Pemain dapat melihat penampilan karakter tersebut dan dapat dibilang pemain bisa bertemu secara langsung dengan idol virtual yang cantik ini.

Kizuna Ai Touch The Beat akan segera rilis untuk platform PlayStation 5 dan PlayStation 4 pada tahun 2023 nanti. Masih belum ada informasi tentang tanggal pasti perilisan serta harga dari game ini.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Game Android atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version