Sepatu kece berikut adalah hasil kolaborasinya Ubisoft x Reebok.
Kerjasama publisher video game dengan merk dagang lain merupakan sebuah hal yang lumrah dilakukan. Karena dengan begitu, mereka bisa membangun simbiosis mutualisme untuk saling menguntungkan.
Umumnya, produk tematis menjadi pilihan untuk mereka produksi. GPU limited edition Cyberpunk 2077 dari NVIDIA, hingga mouse eksklusif DotA 2 dari SteelSeries adalah beberapa contoh dari banyaknya produk yang lahir berkat kolaborasi tersebut.
Kali ini, Ubisoft menjadi salah satu Publisher sekaligus Developer yang melakukan kerjasama tersebut.
Hari ini Ubisoft mengumumkan kerjasama dengan Reebok untuk ciptakan sepatu tematis Assassin’s Creed Valhalla. Tak hanya sepatu, mereka juga hadirkan aksesoris dan pakaian yang terinspirasi dengan tema fantasi Viking dari gamenya. Terdapat tiga model sepatu yang mereka lahirkan: Zig Kinetica, Club C Revenge, dan Classic Leather Legacy.
Zig Kenetica versi Assassin’s Creed Valhalla didesain dengan warna hitam dengan bentuk zigzag. Sepatunya akan hadirkan logo gagak Synin yang menjadi simbol dari mitologi Norse. Sepatu ini dibanderol seharga 119,95 Euro atau sekitar 2 juta Rupiah.
Club C Revenge menjadi versi yang lebih simple, dengan warna putih dan kulit lembutnya. Sementara di bagian tumit terdapat simbol twin battle ax yang menjadi lambang Norse sekaligus simbol paling ikonik dari bangsa Viking. Ia dibanderol seharga 89,95 Euro atau sekitar 1.5 juta Rupiah.
Sepatu ketiga adalah Classic Leather Legacy dengan warna abu-abu dengan highlight berwarna emerald sea dan emerald haze. Ubisoft mendeskripsikan bahwa sepatu ini cocok untuk mereka yang tak mau memilih antara masa lalu dan masa kini. Ia juga akan hadirkan simbol gagak di bagian tumitnya. Sama seperti Club C Revenge, sepatu ini dibanderol seharga 89,95 Euro atau berkisar 1.5 juta Rupiah.
Kolaborasi yang mereka sebut “Capsule Collection” tersebut juga hadirkan dua hoodies seharga 64,95 Euro (IDR 1.1 juta), topi seharga 27,95 Euro (IDR 480 ribu), dan kaus kaki yang dibanderol seharga 14,95 atau sekitar 260 ribu Rupiah. Koleksi tersebut akan hadir di website resmi Reebok secara eksklusif pada tanggal 7 November 2020 nanti. Sementara toko retail akan bisa menjualnya setelah tanggal 11 November 2020.
Assassin’s Creed Valhalla rencananya akan dirilis tanggal 10 November 2020 bersamaan dengan Xbox Series X dan S. Gamenya juga akan dirilis di tanggal yang sama untuk PC, PlayStation 4, dan Xbox One. Player yang membelinya di generasi console saat ini akan dapatkan kesempatan upgrade gratis di versi next-gen. Versi PlayStation 5 gamenya akan dirilis tanggal 12 November 2020 nanti.
Baca lebih lanjut tentang Assassin’s Creed Valhalla dan Ubisoft, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com