Bila kamu sudah melihat trailer terbaru dari Watch Dogs 2 beberapa hari lalu. Pastinya kamu berada diantara 2 pihak, pihak yang pertama adalah para gamers yang hype dengan segala ‘Hal’ baru yang diperlihatkan oleh game besutan Ubisoft ini. Sedangkan pihak lainnya adalah para gamers yang berhati-hati dengan game yang satu ini karena ‘Kenangan masa lalu’. Ya tentunya banyak yang merasa kecewa dengan Watch Dog pertama. Dimana semua yang diperlihatkan ketika awal perkenalannya tidak semanis produk final yang bisa dimainkan.
Dan memang besar harapan dari para gamers untuk seri kedua-nya ini. Apalagi konsep yang ditawarkan oleh Watch Dogs terhadap hacking sangat potensial. Dan, ya sepertinya Ubisoft memperhatikan hal tersebut. Karena apabila kita melihat dari trailer-trailer yang menunjukkan potongan gameplay yang ada. Maka tidak terlihat ada inovasi grafik yang memukau, ataupun inovasi-inovasi visual seperti di game pertamanya. Watch Dogs 2 terlihat berfokus pada inovasi pada mekanisme gameplay dan fitur.
Apabila kamu penasaran terhadap gameplay-gameplay yang telah dirilis oleh Ubisoft kamu bisa melihat video diatas yang mengumpulkan potongan-potogan video gameplay dan merangkumnya ke dalam satu video. Kamu bisa melihat semua hal mulai dari karakter Marcus, protagonis di Watch Dogs 2 yang kini bisa melakukan parkour, hacking terhadap orang lain bahkan mobil, hingga physic mengemudi yang lebih realistis daripada seri pertamanya. Ya, semoga apabila terjadi downgrade nantinya tidak terlalu jauh dari apa yang ditunjukkan sekarang.