Komputer Yang Tidak Mendukung dan Paksa Install Windows 11 Tidak Akan Dapat Pembaruan

Windows 11 5

Microsoft sebelumnya mengkonfirmasi bahwa perangkat lama dan tidak didukung oleh Windows 11 tetap dapat menginstall sistem operasi Windows 11.

Dengan begitu, ini secara tidak langsung menunjukkan bahwa dalam hal ini sistem akan digunakan dalam “keadaan tidak didukung”; namun tidak menjelaskan secara rinci apa yang dimaksud. Kemudian, PCWorld berhasil mendapatkan penjelasan dari Microsoft, untuk mengklarifikasi masalah ini.

Perusahaan telah mengkonfirmasi pernyataan yang diumumkan sebelumnya. Pemilik PC Windows 10 akan dapat menginstal Windows 11 menggunakan aplikasi Windows Media Creation Tool khusus atau melalui file ISO sistem operasi.

Raksasa perangkat lunak ini juga mengklarifikasi spesifikasi apa yang diperlukan untuk menginstal Windows 11. OS baru itu akan membutuhkan prosesor 64-bit, RAM 4 GB, memori permanen 64 GB, motherboard dengan dukungan untuk BIOS UEFI Secure Boot dan TPM 2.0 .

Sehingga, jika PC pengguna tidak mendukung protokol perlindungan kriptografi TPM versi 2.0 dan bekerja dengan versi yang lebih lama, misalnya, 1.2, maka secara resmi akan dianggap “tidak didukung”.

Namun, dalam hal itu instalasi Windows 11 tetap bisa dimungkinkan. Walau begitu, sistem operasi tidak akan menerima pembaruan baru melalui Pembaruan Windows. Dengan kata lain, PC tersebut tidak akan menerima pembaruan keamanan Windows terbaru dan driver baru.

Perusahaan menambahkan bahwa PC yang tidak didukung dan tetap menjalankan Windows 11 mungkin akan mengalami masalah kompatibilitas dan bahkan tidak dapat digunakan. Selain itu, sistem tersebut mungkin memiliki masalah dengan layanan garansi.


Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki

For tech news, tech review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version