Konami Minta Maaf Akibat Peluncuran eFootball 2022 yang Buruk

Efootball 2022 Bug
Mereka berjanji untuk memperbaikinya.

Branding ulang nama Pro Evolution Soccer menjadi eFootball nampaknya tak membuat salah satu game ‘harapan’ Konami setelah kehilangan beragam talenta terhebatnya tersebut bisa mengembalikan reputasi mereka.

Kegagalan dari game mereka sebelumnya, Metal Gear Survive rupanya tak membutuhkan waktu lama untuk menghampiri eFootball.

Ini terbukti dengan peluncuran eFootball 2022 yang gagal total setelah jutaan orang banjiri review negatif gamenya di Steam. Saat ini rating gamenya di Steam menjadi “overwhelmingly negative” akibat banyaknya error dan bug yang dideranya.

Mengetahui hal tersebut, Konami meminta maaf kepada para fans dan berjanji akan memperbaikinya. Mereka juga menyatakan bahwa mereka telah mengetahui keluhan fans terhadap eFootball 2022. Indikasikan bahwa pernyataan Konami tersebut termasuk dalam ‘damage control’ dan press release biasa.

eFootball 2022 merupakan game yang didesain dengan Unreal Engine setelah sebelumnya mereka menggunakan Fox Engine buatan Kojima Productions. Perpindahan tersebut rupanya hantarkan ragam error seperti animasi wajah dan fisik setiap pemain sepak bola yang ada dalam gamenya.

Belum jelas bagaimana Konami akan mengatasi masalah tersebut. Namun fakta bahwa gamenya sekarang menjadi suatu karya rusak tak bisa dibela dari sudut manapun.


Baca lebih lanjut tentang Berita, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version