Kreator Fallout Turut Andil di Penggarapan The Outer Worlds 2

Kreator Fallout The Outer Worlds 2

Obsidian Entertainment selaku developer telah resmi umumkan The Outer Worlds 2 sebagai sekuel dari The Outer Worlds. Seri pertamanya sendiri juga sempat gratis di Epic Game Store, dan tentunya dapat dimainkan oleh gamer agar dapat nikmati keindahan tiap planetnya.

Penggarapan sekuel ini rupanya juga melibatkan salah satu kreator game populer yang mungkin tidak asing lagi bagimu. Siapakah kreator tersebut? Ini dia!

Kreator Fallout Ikut Berkontribusi di The Outer Worlds 2

Tim Cain, kreator game Fallout berkontribusi di penggarapan sekuel The Outer Worlds

Lewat interview Rock Paper Shotgun, Tim Cain selaku kreator Fallout mengatakan ia berkontribusi pada level, desain, pengetahuan, dan lainnya di The Outer Worlds 2. Cain juga mengungkap bahwa para staf Obsidian tengah mencoba beberapa hal di penggarapannya.

Selain itu, Cain juga berkata para staf memanfaatkan pengalamannya dengan baik untuk mengimplementasikan beberapa fitur menjanjikan di The Outer Worlds 2. Secara tak langsung, Cain seakan menyiratkan beberapa di antara fitur tersebut mungkin akan familiar bagi para penggemar game Fallout nantinya.

Hingga saat ini, The Outer Worlds 2 masih belum miliki tanggal rilis resmi. Namun, para gamer khususnya penggemar menemui beberapa berita menarik terkait sekuel ini. Game ini dikabarkan akan tampilkan elemen multiplayer, dan akan bersaing dengan game-game bertema sama nantinya.

Seri Pertama Telah Umumkan Edisi Spacer’s Choice

Kamu telah dapat nikmati edis Spacer’s Choice di seri pertama

Sementara itu, pada pertengahan tahun lalu Obsidian Entertainment telah mengumumkan edisi Spacer’s Choice yang berisi banyak konten – konten menarik di dalamnya.

Edisi ini berisi DLC yang pernah dirilis sebelumnya, juga visual grafis yang telah diperbarui, performa lebih baik, loading yang lebih cepat, pergantian cuaca yang lebih tersistem, dan masih banyak lagi. Tak hanya itu, ekspansi “Murder on Eridanos” dan “Peril on Gorgon” dan beragam fitur baru juga hadir di dalamnya.

Walau begitu, kehadiran sekuel The Outer Worlds ini cukup disambut antusias oleh penggemar. Belum lagi kreator Fallout ikut menggarap game membuat penasaran kejutan apa yang akan diberi pada sekuel ini. Apa kamu juga penasaran dengan hal ini, Brott? Berikan komentarmu ya!


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita Game atau artikel lainnya dari Nadia Haudina. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version