Kreator Game of Thrones: Elden Ring akan Jadi Pengalaman Tak Terlupakan Bagi Player

PGR VISID KA 48x34 RGB vF APPROVED LOGO
Kreator Game of Thrones bekerjasama dengan FromSoftware ciptakan pengalaman tak terlupakan di Elder Ring.

Menyambung pengumuman trailer perdananya di E3 2019 tadi pagi, Miyazaki Hidetaka, Presiden dari FromSoftware berikan sedikit kesannya bekerja bersama kreator novel medieval ternama Game of Thrones, George R.R. Martin yang sangat fenomenal tersebut dalam membuat Elden Ring.


Menurutnya, bekerjasama dengan George R.R. Martin merupakan pengalaman yang sangat menyenangkan. Ia mendapatkan banyak sekali inspirasi untuk membuat dunia Elden Ring yang penuh bahaya nampak memukau untuk dieksplorasi player hingga bagian paling terdalam. Miyazaki menambahkan bahwa judul ini akan jadi game RPG action yang sangat kental akan unsur fantasy.

George R.R. Martin juga mengatakan bahwa bekerjasama dengan FromSoftware dan Miyazaki merupakan hal yang sangat menyenangkan baginya. Ia juga menjamin bahwa tampilan visual, mythos, dan gameplay action-RPG-nya akan berikan pengalaman tak terlupakan bagi para player. “Aku tak sabar untuk memperlihatkan apa yang Elden Ring miliki kepada para player” imbuhnya.

Hingga tulisan ini turun, belum jelas game seperti apa yang akan mereka buat. Namun jika dilihat dari sepak terjangnya, FromSoftware akan membuat game action RPG dengan formula Souls yang sukses mereka racik selama bertahun-tahun. Kita tunggu saja sampai mereka merilisnya di PC, PlayStation 4, dan Xbox One nanti yang hingga saat ini belum diumumkan sama sekali tanggal rilis pastinya.

Untuk berita terkini dari Elden Ring, kamu bisa mengikuti updatenya yang kami berikan langsung dari Bandai Namco.

Contact: akbar@gamebrott.com

Exit mobile version