Kreator Silent Hill dan Siren Dirikan Studio Game Baru dengan Nama “Bokeh”

Tampilkan concept art dari game yang akan mereka kerjakan

Menjalani tantangan baru sebagai developer indie adalah keputusan yang selalu cukup populer diambil oleh sejumlah para pentolan developer dari studio AAA. Atas berbagai alasan yang ada, mereka nampak punya standar agenda serta visi-misi tertentu yang ingin sekali diwujudkan.Termasuk dengan apa yang baru saja dilakukan Keichiro Toyama.

Nama beliau mungkin kini sedang tidak begitu banyak dikenal pada penghujung tahun 2020. Namun, para fans seri Silent Hill pertama seharusnya tak akan pernah lupa dengan kebesaran jasanya dalam mempelopori game horor ikonik Konami tersebut sebelum memutuskan hengkang ke Sony.

Di studio milik Sony pun, Toyama juga berhasil meninggalkan suatu warisan karya game eksklusif Playstation yang cukup membanggakan bagi para pemain dan pihak publisher. Terutama dari keberadaan 3 seri game horror Siren di PS2 dan PS3, serta tak ketinggalan dengan dua seri game Gravity Rush yang masing-masing sempat muncul di era konsol PS3 dan PS4.

Seri Gravity Rush 2 sendiri menjadi karya terakhir yang bisa Keichiro Toyama berikan untuk Sony. Karena setelahnya, Toyama berencana untuk pergi membangun studio game baru yang ia beri nama Bokeh Game Studio. Dilaporkan sudah lama berdiri sejak bulan Agustus lalu, nama Bokeh pun nampak didasari dari sebuah istilah efek blur di dalam teknik pengambilan foto.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Melalui kehadiran Bokeh Game Studio, Keichiro Toyama akan berperan dalam mengurus sekaligus mengepalai studio baru tersebut ditemani oleh sejumlah mantan koleganya di Sony Japan Studio seperti Junya Okura (Lead Game Designer Gravity Rush 1 & 2) dan Kazunobu Sato (produser The Last Guardian). Mereka bahkan telah sedikitnya menunjukan sejumlah konsep artwork plus desain sosok monster dari proyek game horor yang nanti akan digarap.

Namun, mereka bertiga masih belum mauberbicara banyak tentang proyek game horor dengan gambaran konsep monster yang terlihat menarik dan khas sekali di atas. Menurut lansiran dari interview Famitsu, Bokeh merasa membutuhkan waktu sekitar 2-3 tahun untuk bisa merealisasikan pengembangan game perdana mereka tersebut di platform konsol maupun PC.

Bagaimana kira-kira menurutmu ? Harapan apa yang kira-kira kamu punyai terhadap studio baru ini ?


Baca pula informasi lain terkait Silent Hill, beserta dengan kabar-kabar menarik seputar dunia video game dari saya, Ido Limando. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

 

Exit mobile version