Gamer Temukan Kuda Skyrim Bisa Menjadi Saksi Mata ketika Pemain Melakukan Kejahatan

Horse Skyrim

Kuda SkyrimGame Skyrim memang sangat populer bagi para gamer. Kenapa tidak, game yang pertama kali rilis pada 11 November 2011 terus hadir dengan berbagai macam variasi, update dan juga rilis berulang kali di berbagai platform gaming bahkan hingga saat ini.

Banyak sekali aktifitas yang bisa dilakukan oleh pemain, mulai dari berpetualang, menghadapi naga besar, melakukan aksi kejahatan ataupun sekadar keliling di berbagai lokasi menikmati pemandangan sambil naik kuda kesayangan. Namun tahukah kalian kalau kuda dalam game ini bisa menjadi saksi mata ketika pemain melakukan kejahatan?

Eh, serius nih? Daripada bingung dan penasaran, yuk kita cari tahu bersama!

Kuda Skyrim Bisa Menjadi Saksi Mata ketika Pemain Melakukan Kejahatan

Skyrim

Informasi ini sedang heboh menjadi bahan perbingan komunitas game Skyrim. Itu karena sebuah postingan gambar dari akun Twitter bernama Twitter The Elder Memes. Pada postingan bergambar tersebut, The Elder Memes memberikan sebuah fakta menarik dimana horse Skyrim bisa menjadi saksi mata ketika pemain melakukan sebuah kejahatan.

Entah itu benar atau tidak, banyak gamer kaget dengan postingan meme dari akun Twitter tersebut. Banyak gamer yang merasa tidak percaya kalau hewan yang tidak bersalah tersebut bisa mengadu ke pihak berwajib dan membuat karakter kalian terkena Bounty sesuai dengan kejahatan yang dilakukan.

Kalian bisa lihat postingan dari The Elder Memes di bawah ini.

Beneran Bisa Terjadi

Lho, serius nih?

Karena penasaran dengan postingan tersebut, saya pun mencoba menelusuri apakah kuda yang pemain gunakan bisa melakukan hal seperti itu di dalam game. Dan ternyata beneran bisa!

Berdasarkan informasi dari The Unofficial Elder Scrolls, banyak aktifitas yang tergolong sebagai tindakan kejahatan, mulai dari mencuri, lockpicking, memasuki rumah tanpa izin dan masih banyak lagi. Dan pada informasi tersebut, tertulis kalau hewan seperti kuda bisa menjadi saksi mata jika kalian melakukan kejahatan di depan mata ataupun terlihat oleh mereka. Dianjurkan untuk memeriksa sekitar terlebih dahulu sebelum melakukan kejahatan.

Jadi berdasarkan informasi dari The Unofficial Elder Scrolls, kuda ataupun hewan lainnya beneran bisa menjadi saksi mata jika mereka melihat kalian melakukan kejahatan dan siap-siap karakter akan mendapatkan Bounty.

Bukan Burung ataupun Pesawat, Gamer Temukan Bug Kuda Bisa Terbang di Skyrim

Wait, what?

Berbicara mengenai kuda, ada satu lagi cerita menarik terhadap hewan satu ini. Gamer menemukan sebuah bug dimana kuda Skyrim bisa terbang tinggi di angkasa. Lho, kok bisa? Untuk mengetahui lebih lanjut, kalian bisa baca selengkapnya melalui artikel Gamebrott di sini.

Itulah informasi mengenai kuda Skyrim ataupun hewan lainnya dalam game bisa menjadi saksi mata dan mengadu ke pihak berwajib ketika pemain melakukan kejahatan. Jadi kalian harus lebih berhati-hati, ya.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Skyrim atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version