Lagu Tersulit Guitar Hero – Siapa sih yang tidak kenal dengan game Guitar Hero? Game rhythm populer di era konsol PS2 ini sangat populer dikalangan Gamer terlebih Gamer di Indonesia. Game tersebut menghadirkan berbagai macam lagu populer di dunia dimana Player menekan tombol yang ada di dalam game sesuai iramanya.
Menariknya, belum lama ini ada seorang Gamer dan juga Streamer Twitch baru saja membuat berhasil menyelesaikan lagu tersulit Guitar Hero berjudul “Through The Fire and Flames” dari band Dragonforce dengan kecepatan 200%. Waduh, serius nih?!
Gamer Berhasil Selesaikan Lagu Tersulit Guitar Hero dengan Kecepatan 200%

Seorang Gamer dan juga Streamer Twitch bernama CarnyJared atau lebih dikenal sebagai Clone Hero menyelesaikan full combo (FC) untuk lagu Guitar Hero III berjudul “Through the Fire and Flames” dengan kecepatan 200%.
CarnyJared berhasil mencapai semua notes di lagu tersebut tanpa kehilangan satu notes pun dan streamnya saat itu menjadi suatu bukti pencapaiannya.
Dia berhasil melakukannya bukan dalam waktu singkat. Perlu kalian ketahui, sebelumya CarnyJared sudah pernah menyelesaikan lagu ini dengan kecepatan 180% untuk rekor dunia selama 5 bulan dan untuk kecepatan 200% dia menghabiskan waktu selama 9 bulan sesuai dengan deskripsi pada video Youtubenya.

Kalian bisa tonton permainan CarnyJared ketika berhasil menyelesaikan Full Combo lagu tersulit Guitar Hero III di bawah ini.
Pengalaman Tersulit Baginya

CarnyJared juga menambahkan bahwa “Through the Fire and Flames” dengan kecepatan 200% adalah hal tersulit yang pernah dia lakukan dalam hidupnya. Memang, lagu “Through the Fire and Flames” adalah lagu tersulit pada seri Guitar Hero bahkan dalam kecepatan normalnya. Jadi sewaktu menonton CarnyJared bisa menyelesaikannya dalam kecepatan 200% adalah hal yang benar benar tidak bisa dipahami.
Buat fans yang tertarik untuk mengetahui bagaimana seorang CarnyJared bisa mencapai hal tersebut, CarnyJared memberikan bocoran kepada fans akan adanya film dokumenter yang berdurasi kurang lebih 1 jam dalam waktu beberapa bulan ke depan. Tertarik brott?
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Guitar Hero atau artikel lainnya dari Yordan Monty Hugo. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.