Layanan Berlangganan EA Acces Akan Segera Hadir di PS 4 Pada Bulan Juli Mendatang

Screenshot 1 1

Beberapa hari lalu pihak EA mengumumkan bahwa EA acces akan muncul pada PS 4 pada bulan juli mendatang, Melalui video yang mereka unggah. Sebelumnya EA acces telah rilis untuk X-box one dan PC melalui Origin dengan menghadirkan layanan yang sama.

EA Acces adalah sebuah layanan berlangganan dari EA dimana kamu bisa mendapatkan berbagai macam keuntungan dari produk EA dan memainkan game-game EA sesuka hati. Seperti Diskon, mencoba game, dan masih banyak lagi lainnya. Pada EA acces kamu akan disuguhkan dengan lebih dari 50 games yang bisa kamu mainkan jika kamu menggunakan layanan berlangganan dari EA ini, mulai dari FIFA, NFL dan masih banyak lagi. Selain itu kamu langsung mendapat diskon langsung sebesar 10% jika menggunakan layanan ini. Semua keuntungan itu bisa kamu dapat dengan harga 5 USD per bulan atau 30 USD per tahun.

Jika kamu menggunakan layanan berlangganan ini kamu bisa mendapat keuntungan untuk mencoba bermain game-game baru dari EA selama 10 jam. Selain itu EA access meningkatkan kualitas mereka dengan menambah game dalam waktu yang berkala dan memperbaiki layanan mereka.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait dengan Playstation 4 atau artikel keren lainnya dari Rajendra.

Exit mobile version