Lead Developer inZOI Bikin Game Life Sim Hanya karena Bosan dengan MMO

Lead Developer inZOI

Lead Developer inZOI – Seperti yang kalian ketahui, perusahaan video game Krafton sedang membuat game ber-genre Life Sim berjudul inZOI. Saat pertama kali diumumkan, banyak Gamer tidak percaya kalau Kraftom membuat game seperti itu, mengingat game mereka pada umumnya lebih ke kompetitif seperti PUBG ataupun genre MMO.

Ternyata alasan tim developer membuat game Life Sim seperti ini hanya karena bosan dengan membuat game MMO. Lho, serius nih?!

Alasan Lead Developer inZOI Bikin Game Life Sim Hanya karena Bosan dengan MMO

Apa alasan dari Lead Developer game InZOI?

Dalam interview eksklusif Game File, Hyungjun Kim selaku Lead Developer inZOI mengungkap banyak infromasi menarik seputar game barunya. Termasuk juga bagaimana mereka justru membuat game ber-genre Life Sim ketimbang MMO seperti yang biasa mereka lakukan.

Hyungjun Kim mengatakan bahwa dia sudah 24 tahun bekerja dalam membuat video game. Dan game MMORPG adalah genre yang paling lama selama dia bekerja. Karena bikin game MMORPG terus, dia sebut sudah bosan atau jenuh membuat game seperti itu.

Lah, bosan karena sering membuat game MMO?

Berikut ini pernyataan dari Hyungjun Kim.

Saya telah bekerja membuat game selama 24 tahun, dan saya sudah terlalu lama membuat game MMORPG. Saya jadi bosan dengan game seperti itu.

Hyungjun Kim, Lead Developer inZOI

Karirnya yang Tidak Lepas dari Game MMO

Dilihat dari karirnya, pantesan saja dia merasa bosan buat game MMO

Setelah ditelusuri lebih lanjut, ternyata Hyunjun Kim memang sudah lama membuat ataupun mengerjakan game MMORPG. Sebelum game inZOI, Hyunjun Kim telah mengerjakan game MMO seperti Elyon dan Aion dimana kedua game tersebut lumayan sukses.

Diketahui dia juga telah mengerjakan game MMO lainnya, namun Hyunjun Kim sebut kebanyakan game tersebut sama sekali tidak sukses. Selain itu dia merasa khawatir dengan kurang keberagaman genre dalam ruang lingkup developer game asal Korea yang terlalu menekankan genre MMO.

Hyungjin Kim merasa tidak tertarik dengan adanya hal seperti itu jika dikaitkan pada kompetisi dan juga konflik. Dia juga sangat terganggu terhadap emosi yang ditimbulkan oleh game kompetitif terhadap Gamer. Hal ini membuat tim developer harus bekerja keras dalam membuat sistem ketat agar mencegah Player untuk saling mencaci maki satu sama lain.

Lead Developer inZOI juga menjelaskan bagaimana game ini bisa dibuat lebih kreatif dan terlihat lebih memiliki kebebasan secara natural membuat lebih banyak semangan yang bisa bekerja sama dengan Player-nya. Alasan itu menjadi kebanggaan tersendiri bagi dia.

Mereka tidak berkompetisi satu sama lain. Mereka mencoba membangun rumah yang bagus dan juga membuat karakter yang bagus dan membangun keluarga yang baik. Itulah perbedaan terbesarnya.

Hyungjun Kim, Lead Developer inZOI

Itulah informasi mengenai Lead Developer inZOI mengungkap alasan dia membuat game ber-genre Life Sim hanya karena dia bosa membuat game MMO terus. Bagaimana menurut kalian dengan informasi ini?


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait inZOI atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version