Bukan lagi sebuah kejutan apabila Honkai: Star Rail menghadirkan berbagai versi untuk karakternya. Entah itu karakter B4 yang punya versi B5 atau karakter B4 dengan path berbeda. Dalam artikel kali ini, kita bakal kembali membahas tentang March 7th yang tampaknya akan diberi versi baru oleh HoYo.
Leak March 7th Dark Version di HSR, Path Remembrance?
Sejauh ini, March 7th menjadi satu-satunya karakter B4 sejauh ini yang sudah diberi opsi 2 path: Preservation dan Hunt. Dan kali ini, March 7th kembali akan mendapat form baru yang disebut sebagai “Dark March” oleh leaker Dimbreath.
Menurut si leaker, Dark March 7th ini memiliki Memosprite (sejenis Summon) yang mana artinya akan memegang path Remembrance. Namun, untuk Rarity-nya sendiri belum diketahui. Apakah March versi gelap ini akan tetap dengan Rarity B4 atau malah mendapat versi B5-nya seperti Dan Heng, Fugue, dan Herta?
Dinilai dari namanya, banyak penggemar percaya bahwa Dark March 7th ini merupakan bentuk alter ego dari March 7th yang selama ini berteman dengan kita. Akan tetapi, leaker Ubatcha justru membawa informasi lain. Ia menegaskan bahwa “Dark March” ini bukan berarti akan menjadi sisi gelap March 7th.
Menurutnya, Dark March ini hanyalah sebutan untuk form baru March dengan nama Dark March (tentatif, bisa berubah) dan March yang ini memiliki Memosprite. Sama seperti March 7th Hunt yang merupakan sebutan dari penggemar saja untuk membedakan March 7th Hunt dengan March 7th Preservation. Tapi March 7th tetaplah nama aslinya.
Meskipun telah berseliweran informasi mengenai si cantik ini, tetap penulis tak bosan ingatkan para pembaca untuk jangan menelan informasi dari leaker ini secara bulat-bulat. Sebab, para leaker sendiri menegaskan akan ada perubahan yang mungkin terjadi menjelang perilisan resminya.
Jadi, nantikan selalu kabar terbarunya hanya di Gamebrott, ya!
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait HSR atau artikel lainnya dari Sofie Diana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.