Kegiatan berbagi leak-leakan tampaknya sudah menjadi tradisi di komunitas gamenya HoYoverse, khususnya Genshin Impact. Belum selesai versi 4.2, leaker sudah berbondong bagikan leak region Natlan yang ‘seharusnya‘ hadir di versi 5.0 mendatang.
Kali ini, leak yang bertebaran adalah rumor mengenai Xbalanque yang namanya pernah muncul di drip marketing salah satu karakter Fontaine. Siapa orang ini menurut para leaker?
Daftar isi
Leak Xbalanque Genshin Impact
Nama Xbalanque pernah disebutkan dalam drip marketing Neuvillette beberapa bulan yang lalu. Namanya belum pernah disebutkan di mana-mana sehingga cukup menarik perhatian para penggemar. Menurut leaker pula, dia adalah salah satu karakter asal Natlan yang akan ditemui Traveler perjalanan selanjutnya.
Menurut leaker HoYoJapan, Xbalanque boleh jadi terinspirasi dari Dewa Matahari suku Maya. Leaker lain seperti HxG, UncleSam, dan Team Asia juga percaya bahwa ia merupakan salah satu Sovereign Dragon dengan elemen Pyro, mirip dengan Neuvillette.
Informasi Xbalanque Genshin Impact Sejauh Ini
Selain dipercaya sebagai salah satu anggota Sovereign Dragon, tidak banyak yang bisa dikorek dari karakter Natlan yang satu ini. Namun, jika dari drip marketing Neuvillette yang tertera di atas, maka tidak diragukan lagi bahwa dia mengetahui sosok asli sang Hakim Agung.
Informasi dari wiki juga masih sangat minim. Kecuali sedikit petunjuk dari trivia asal usul namanya. Menurut informasi, namanya diaopsi dari salah satu dari Pahlawan Kembar Maya (Xbalanque dan Hunahpu).
Dua saudara kembar ini ditemukan dalam karya seni zaman klasik (200–900 M). Mereka digambarkan sebagai kekuatan yang saling melengkapi, seperti kehidupan dan kematian, langit dan bumi, hari dan malam, matahari dan bulan, dan lain-lain. Karena asal nama ini dari mitologi Mesoamerika, wajar untuk mengasumsikan bahwa dia berasal dari Natlan.
Tak Bosan Ingatkan
Memang informasi ini mengundang antusias penggemar. Namun, tidak pernah bosan penulis ingatkan bahwa informasi dari leaker tidak bisa dipercaya sepenuhnya. Hal ini disebabkan oleh adanya kemungkinan perubahan terjadi yang dilakukan oleh developer.
Maka, yang bisa dilakukan hanyalah menunggu sampai ada konfirmasi resmi dari HoYoverse. Jadi, nantikan terus kabar terbarunya hanya di Gamebrott, ya!
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Genshin Impact atau artikel lainnya dari Sofie Diana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com