Tak lama ini, kabar mengejutkan datang dari franchise game FPS dari Activision yaitu Call of Duty di mana salah satu leaker menyebut bahwa game Call of Duty selanjutnya dikembangkan bersama-sama oleh 11 developer berbeda. Game Call of Duty terbaru itu dirumorkan adalah Modern Warfare 2 yang bakal jadi sekuel langsung bagi reboot Modern Warfare yang rilis pada 2019 silam.
Melalui Twitter, leaker bernama RalphsValve mengklaim jika 11 developer yang disebut ikut serta dalam pengembangan Modern Warfare 2 adalah Demonware, High Moon Studios, Toys for Bob, Infinity Ward Austin, Infinity Ward Poland, Infinity Ward LA, Beenox, Activision, Raven Software, Sledgehammer Games dan Treyarch. Rumor tersebut kemudian juga didukung oleh klaim dari leaker lain yaitu Tom Henderson yang bahkan menyebut jika Modern Warfare 2 telah memasuki fase alpha.
Banyak yang berpendapat jika hal tidak biasa itu terjadi karena pengembangan mengalami masalah, namun Ralph justru berkata sebaliknya. Ia menyebut jika Activision menganggap Modern Warfare 2 sebagai game “sekali dalam satu generasi”, sehingga itulah sebabnya Activision mengajak hampir semua developer miliknya untuk ikut ambil bagian dalam proses pengembangan. Ralph juga mengatakan jika proses pengembangan berjalan lancar dan tidak ada masalah.
Kontribusi tambahan dari developer lain sejatinya bukan hal yang baru untuk Activision atau franchise Call of Duty itu sendiri. Reboot Modern Warfare pada 2019 silam, dikembangkan oleh Infinity Ward yang juga dibantu oleh beberapa developer seperti High Moon Studios, Beenox, Raven Software dan Sledgehammer Games. Jadi, ikut sertanya 11 developer berbeda untuk pengembangan satu game tidak lah aneh, meski tidak dapat dipungkiri jika cukup mengejutkan.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Call of Duty atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com