Lebih Adem dan Silent! Asus dan Noctua Siapkan RTX 3070 Noctua Edition

Asus Noctua Rtx 3070

Baru-baru ini, Asus tengah mengerjakan proyek terbarunya terkait cooling solution dengan perusahaan yang berbeda. Adalah Noctua, jagoan yang identik dengan warna krem dan coklatnya, kini sedang mempersiapkan cooling solution untuk GPU GeForce RTX 3070.

Sudah Terdaftar Di EEC

GPU terbaru dari Asus yang akan menggunakan cooling solution dari Noctua ini sudah resmi terdaftar di Eurasian Economic Commission. Berdasarkan gambar di atas, Asus telah mendaftarkan varian RTX 3070 yang menggunakan teknologi dari Noctua. Namun untuk saat ini, belum jelas apakah RTX 3070 ini merupakan satu-satunya GPU yang dikembangkan Asus dan Noctua.

Sebagai contoh, gambar di atas merupakan hasil rancangan 3D dari salah seorang pengguna Reddit, Shockwave98. Hasil rancangan di atas, bisa dijadikan gambaran secara keseluruhan dari GPU yang tengah disiapkan Asus dalam waktu dekat ini.

Lebih Dingin Dan Silent, Ala Noctua

Seperti yang kita ketahui, Noctua selalu menomorsatukan performa dan selalu meninimalisir kebisingan dalam hampir semua lini produknya. Besar kemungkinan Asus tertarik bekerja sama dengan Noctua dikarenakan hasil yang diberikan jauh lebih besar dibandingkan dengan pendinginan yang sekarang.

Dengan desain berwarna krem dan coklatnya yang menjadi signature dari Noctua, tampaknya Asus memang ingin mengganti warna GPU yang digunakan. Seperti yang kita ketahui, sebagian besar GPU dari Asus menggunakan warna hitam dengan sedikit motif dan RGB lighting. Besar kemungkinan Asus ingin mencoba sesuatu yang berbeda kali ini untuk memenuhi ekspektasi sebagian pengguna yang menginginkan cooling solution berbeda.

Hal ini diperkuat dari informasi yang dikumpulkan oleh HWCooling, lebih tepatnya pada akhir Juli 2021 lalu. Informasi lebih lanjut mengenai GPU ini langsung digali oleh pihak HWCooling melalui email kepada Asus dan Noctua. Kedua produsen tidak mengkonfirmasi atau menyangkal kerja sama tersebut, namun dari tanggapan email, tampaknya GPU dengan cooling solution dari Noctua memang sedang dikembangkan.

Apakah kalian tertarik untuk membeli produk kolaborasi antar Asus dan Noctua ini? Dengan pilihan warna yang berbeda, sepertinya GPU ini bisa menjadi pilihan buatmu yang tidak suka dengan warna mainstream.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version