Seperti yang kita ketahui selama ini, Final Fantasy VII Remake tidak akan menghadirkan kembali sistem pertarungan turn-based klasik yang sudah jadi ciri khas versi original-nya dulu. Namun, walaupun gameplay-nya kini dibuat jadi lebih action, Square Enix tetap menyutikkan formula ATB (Active Time Battle) pada sistem pertarungannya, membuat player tetap harus menentukan strategi terbaik saat menghadapi setiap musuh yang ada. Sebuah sistem yang sebenarnya tidak jauh berbeda dengan versi original-nya dulu.
Hal ini juga kembali dijelaskan secara lebih detail oleh pihak developer lewat video Inside Final Fantasy VII Remake Episode 3 yang dilepas baru-baru ini. Melalui video tersebut, Yoshinori Kitase selaku Produser menginginkan player untuk merasakan pengalaman baru dari batte system yang dirombak ulang jadi lebih baik namun tetap tidak menghilangkan unsur utama dari versi original-nya yaitu ATB (Active Time Battle).
Sementara itu, menurut sang Director – Tetsuya Nomura, gameplay dengan action style dirasa merupakan pilihan yang tepat di era modern saat ini, agar game ini bisa dinikmati oleh lebih banyak kalangan gamer terutama player baru yang belum pernah memainkan versi original-nya dulu. Untuk lebih lengkapnya, simak videonya di bawah ini.
Final Fantasy VII Remake rencananya akan rilis secara eksklusif selama satu tahun di PlayStation 4 pada tanggal 10 April 2020 mendatang.
(Sumber: Gamerant)
Baca juga artikel mengenai Final Fantasy VII Remake, atau artikel video game menarik lain dari Yandi Nurdiansyah.