LINE Umumkan Vanshee Sebagai Game Action PC Terbarunya

The Vanshee Feature 672x372
Karakter ceweknya kok familiar.

Memulai debutnya sebagai perusahaan media sosial, LINE kembangkan beberapa game PC dan Android di sepanjang karirnya. Judul ternama seperti Get Rich, Pokopang, Pop, dan yang lain sudah bukan nama yang asing bagi pemilik ponsel pintar.

Seiring berjalannya waktu, anak perusahaan Hangame Korea yang telah bergabung dengan beberapa perusahaan tersebut mencoba untuk terjun ke dunia video game PC lebih dalam dengan game yang lebih berkualitas di bawah sub-divisi LINE Games.

Puncaknya adalah pada hari ini mereka mengumumkan salah satu game PC terbarunya berjudul Vanshee. Ia adalah game online action yang dikerjakan menggunakan Unreal Engine 4.

Dalam trailernya sekilas kita bisa melihat beberapa karakter yang membantai beberapa monster dengan gerakannya yang luwes. Beberapa di antaranya bahkan terlihat cukup mirip dengan Yuffie Final Fantasy VII.

Vanshee disebut akan miliki grafik photorealistic yang jika dilihat dalam trailernya nampak seperti tampilan visual gabungan proyek video game Epic Games yang telah ditutup, Paragon.

Dalam gamenya nanti, player tak ditentukan oleh sebuah class. Dengan kata lain mereka harus membentuk karakternya sendiri dengan kemampuan uniknya masing-masing.

Vanshee rencananya akan dirilis dalam bentuk Early Access di Steam tahun 2021 nanti. Belum jelas apakah gamenya juga akan menuju console terkini atau tidak sama sekali.


Baca lebih lanjut tentang Vanshee atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version