Ludes Hitungan Detik, Oppo Find N Dijual Kembali Dengan Harga yang Lebih Tinggi

Oppo Find N

Nampaknya, Hype seputar Oppo Find N foldable mencapai level baru setelah jumlah terbatas dari foldable terjual habis di China hanya dalam hitungan detik selama penjualan online pertamanya.

Laporan dari China melalui IT Home menyebutkan bahwa harga jual kembali di pasar sekunder telah membengkak menjadi CNY 9.299 (Rp 20.983.786) untuk model 8/256GB dan CNY 12.000 (Rp 27.075.854) untuk model 12/512GB.

Sebagai pengingat, harga eceran model dasar adalah CNY 7.699 (Rp 17.368.872) sedangkan versi kelas atas berharga CNY 8.999 (Rp 20.306.890).

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Oppo Find N diperkirakan akan mulai dijual secara terbuka di China Kamis, 23 Desember 2021. Oppo juga mengonfirmasi bahwa perangkat tersebut akan tetap eksklusif di China. Sehingga, ponsel ini tidak akan dijual diluar region China.


Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki

For tech news, tech review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version