Luo Yi merupakan hero gratis terbaru yang akan segera dirilis oleh Moonton kedepannya. Hero ini memiliki kemampuan untuk menarik musuhnya hingga melakukan teleport masal ke area yang telah ditentukan oleh pemain. Hebatnya lagi, skill yang dimilikinya pun cukup menarik, dimana pemain akan memberikan sebuah mark kepada musuh yang terkena skill nya mereka, mark tersebut bisa digunakan untuk menarik musuh dan memberikan shield kepada Luo Yi agar ia dapat survive di tengah perlawanan.
Jika kalian tertarik untuk melakukan push MMR hero tersebut, dan ingin menjadi top local ataupun top global Luo Yi. Maka inilah build OP yang bisa kalian gunakan untuk meningkatkan MMR dari hero baru yang akan dirilis itu. Berikut adalah build yang bisa kalian gunakan dan alasannya:
- Demon Boots: Sepatu mana, alasannya adalah karena Luo yi hero yang kerap melakukan spam skill agar dapat menarik musuhnya. Tanpa mana hero ini tidak akan berguna di early maupun late game.
- Ice Queen Wand: Untuk memaksimalkan potensi yang dimiliki oleh Luo Yi pada saat menarik musuhnya. Ice queen wand akan memberikan efek slow yang dapat membuat hero musuh semakin lari dari kejaranmu
- Glowing Wand: Efek dari Glowing wand akan bekerja bersama dengan Ice Queen Wand sehingga pemain akan mendapatkan stack slow yang maksimal dan hero musuh akan mendapatkan efek burn untuk poke damage yang lebih tinggi.
- Genius Wand: Genius wand bisa digunakan sebagai item support dan sangat berguna karena skill yang dimiliki oleh Luo yi memiliki area yang cukup luas sehingga dapat digunakan untuk mengurangi magic defense musuh. Item ini sangat berguna di late game.
- Glowing Wand: Meningkatkan health dan mana yang dimiliki oleh Luo Yi secara keseluruhan. Item ini bisa digunakan agar Luo Yi dapat menahan damage yang diberikan musuh di late game ataupun di mid game
- Immortality: Item defense yang bisa digunakan oleh Luo Yi agar dapat selamat di late game. Umumnya damage yang dimiliki oleh Luo Yi akan berkurang di late game sehingga kemampuan Luo Yi lebih berguna ke support daripada damage dealer dengan kemampuannya menarik dan memberikan stun masal kepada musuh.
Semoga saja build yang diberikan diatas tersebut bisa digunakan dengan baik dan pemain bisa menggunakan hero Luo Yi dengan mudah pada masa perilisannya. Nah, bagaimana menurut kalian terkait dengan Luo Yi yang akan dirilis pada tanggal 17 Mei kedepannya?
Baca lagi artikel terkait Mobile Legend lainnya dan artikel dari penulis kita Jay.
Follow Facebook Fanpages Gamebrott Mobile Legends untuk Memes, Video, dan Artikel lainnya.