Game horror yang satu ini bisa jadi pilihanmu saat rilis nanti.
Genre video game psychological horror memang tak menyerang player dalam bentuk yang konkrit seperti hantu atau zombie. Game jenis ini akan serang mental dan membuatmu berpikir hal seram yang dituangkan oleh narasi, makhluk yang sebenarnya hanya imajinasi tokoh utamanya, bahkan atmosfir dunianya saja.
Beberapa seperti Layers of Fear hingga F.E.A.R menjadi yang terbaik di genrenya. Keduanya sukses buat rasa merinding dan takut yang berbeda bagi setiap playernya. Namun game yang satu ini sepertinya akan menambah pustaka psychological horror dengan nuansa yang bakal membuat mental playernya merinding.
Lanzadera dan Broken Bird Games baru saja mengumumkan game first-person psychological horror berjudul Luto untuk PC dan PlayStation. Luto akan fokus pada penjara pikiran yang diisi dengan ingatan terburuk.
Penjara tersebut akan berbentuk layaknya labirin yang membingungkan dan membuat player akan merasakan bagaimana sulitnya untuk keluar darinya. Kegelisahan dan depresi adalah tema utama yang diangkat Luto. Memaksa manusia untuk introspeksi diri kepada kedua masalah tersebut.
Luto saat ini hanya dikonfirmasi untuk PC dan PlayStation. Namun Lanzadera dan Broken Bird Games masih belum mengkonfirmasi platformnya secara spesifik seperti PlayStation 4/5.
Baca lebih lanjut tentang Luto, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com