Main Game Tanpa Kabel dengan Produk Andal dari Logitech

Logitech Lightspeed Tanpa Kabel

Seiring berkembangnya zaman, peripheral seperti mouse, pad, keyboard, dan headset, kini tawarkan pendekatan yang berbeda pula. Bila dulu kita disuguhkan bermacam produk yang penuh dengan kabel-kabelan, kini banyak brand yang tawarkan solusi tanpa kabel, alias wireless.

Memilih peripheral untuk temani aktivitas nge-game tentu membutuhkan satu dua referensi. Salah satunya adalah Logitech, yang sampai saat ini masih setia berikan gamers bermacam pilihan produk yang dikhususkan untuk nge-game. Tentunya, seakan tak mau dilalui para kompetitornya, kini Logitech pun tawarkan bermacam perangkat wireless.

Benefit dari perangkat tanpa kabel alias wireless ini ialah kamu tak perlu pusing mengatur banyaknya kabel yang berseliweran. Terlebih bila brand tersebut ialah Logitech, tentu kita tak payah meragukan hal tersebut, bukan?

Kenalkan Teknologi Baru Bernama LIGHTSPEED

Sekilas, teknologi wireless memang tawarkan konsep yang benar-benar sama, alias tanpa kabel. Umumnya, komponen tersebut manfaatkan konektivitas wireless maupun bluetooth demi pastikan semua data dapat ditransfer dengan optimal.

Bedanya, teknologi LIGHTSPEED besutan Logitech menawarkan perbedaan yang cukup masif, terutama bila berbicara tentang kecepatan. Teknologi khusus bernama LIGHTSPEED ini benar-benar berikan konektivitas wireless alias tanpa kabel end-to-end dengan latensi yang cukup rendah.

Tidak cukup hanya sekedar ‘tanpa kabel’, namun teknologi dari Logitech ini benar-benar telah dicoba oleh para pemain profesional sekalipun. Yang berarti bahwa teknologi khusus bernama LIGHTSPEED ini memang nyata terbukti berikan pengalaman bermain layaknya gunakan kabel.

Buat kalian yang penasaran dengan apa saja produk andalan dari Logitech, di bawah ini ada beberapa rekomendasi dari pihak Logitech.

Mouse Logitech G304

Berbicara mouse gaming, tentu kita memerlukan peripheral yang premium punya untuk maksimalkan potensi gaming kita, bukan? Pihak Logitech sendiri rekomendasikan mouse G304 yang merupakan mouse kelas premium yang andalkan koneksi wireless alias tanpa kabel.

Hadirnya Sensor HERO yang berkualitas, mampu berikan embel-embel game changer untuk mouse yang benar-benar andalkan wireless LIGHTSPEED ini. Tak hanya sekedar tulisan belaka, karena Sensor HERO nyata tawarkan performa yang boleh diadu dengan mouse berkabel alias wired sekalipun.

Ditanamnya fitur zero smoothing, filtering, sampai tawarkan akselerasi dari 200 sampai dengan 12.000 DPI sempurnakan G304. Sensor HERO yang tertanam pun tawarkan efisiensi daya sampai dengan berkali-kali lipat dari generasi sebelumnya. Logitech klaim bahwa Sensor HERO ini mampu tawarkan pemakaian kurang lebih sekitar 250-an Jam.

Seakan tak cukup dengan bermacam kelebihan di atas, mouse G304 ini hadir dengan berat 99 gram, tentunya ideal dipakai nge-game. Selain itu, mouse gaming ini tawarkan 6 tombol customizable macro yang pasti cocok untuk para gamers zaman now.

Kalau boleh jujur, kami setuju dengan rekomendasi mouse wireless dari pihak Logitech G304 ini. Selain memang faktanya hadirkan pengalaman bermain yang benar-benar tak akan membuatmu kalah, mouse ini memang berikan kenyamanan maksimal. Semua tentu berkat kehadiran Sensor HERO berikut LIGHTSPEED yang sempurnakan mouse ini.

Buat kamu gamers kekinian yang membutuhkan mouse gaming andal dengan koneksi wireless, tentu G304 adalah pilihan yang solid. Dibanderol hanya 600 Ribuan Rupiah, kami merasa ini adalah harga yang pantas untuk mouse gaming berkualitas premium ini. Logitech pun berikan garansi 2 tahun, termasuk oke untuk coverage mouse berkualitas.

Mouse Pad Logitech G240

Untuk temani mouse gaming berkualitas di atas, tentu harus dibarengi dengan mouse pad yang berkualitas pula. Bila berbicara tentang aktivitas nge-game, sudah barang tentu bahan dasar yang miliki kualitas adalah suatu keharusan. Sama halnya dengan mouse pad, peripheral ini sama sekali tak boleh dipandang sebelah mata.

Untuk menjawab kebutuhan para gamers, Logitech merekomendasikan G240 Cloth Gaming Mouse Pad. Berbahan dasar kain alias cloth untuk menjamin mouse apapun dapat melaju dengan sempurna tanpa hambatan berarti. Ketebalan mouse pad yang hanya 1mm pun benar-benar nyaman, buatmu makin betah nge-game seharian.

Selain itu, mouse pad Logitech G240 ini tawarkan permukaan dengan friksi yang benar-benar ideal. Fungsi utama dari alas mouse ini adalah untuk menjamin semua gerakan mouse dapat meluncur dengan baik. Alas karet pada bagian bawah pad ini berikanmu kestabilan dan kontrol penuh pada mouse gaming milikmu.

Dibanderol 200 Ribuan Rupiah, mouse pad ini sudah barang tentu merupakan peripheral yang harus dimiliki untuk sempurnakan gaming setup milikmu.

Keyboard Logitech G613

Beralih ke keyboard gaming kelas premium yang tawarkan fitur tanpa kabel alias wireless, Logitech rekomendasikan G613. Papan ketik dengan teknologi nirkabel ini merupakan keyboard generasi terbaru yang dirancang sedemikian rupa untuk memuaskan para gamers.

Bukan teknologi wireless biasa, melainkan dipersenjatai LIGHTSPEED demi memastikan kenyamanan dan akurasi ketika memakainya. Tak lupa keyboard G613 ini gunakan switch ROMER-G Tactile yang diklaim lebih cepat, dan lebih hening ketimbang generasi terdahulu.

Setidaknya terdapat 6 tombol G yang dapat diprogram untuk eksekusi semua kebutuhanmu dengan waktu cepat. Tidak hanya untungkan para gamers, namun pekerja kantoran, maupun content creators pun diuntungkan dengan kehadiran macro yang tertanam pada keyboard premium ini.

Bila kamu adalah seorang multitasker, tentu kepiawaian dalam me-manage beberapa perangkat dan aplikasi dapat dipermudah dengan keyboard ini. Logitech berikan kemudahan untuk kontrol dan berpindah ke berbagai macam perangkat hanya dengan menekan satu tombol.

Dua buah baterai ukuran AA dibutuhkan untuk memasok daya ke keyboard wireless G613 dengan mechanical switch besutan Logitech. Tidak lupa bahwa keyboard ini pun ternyata sudah usung Sensor HERO, menjadikanmu tak perlu ragukan durabilitas termasuk performa.

Buat kamu yang tertarik keyboard tanpa kabel alias wireless ini, kamu bisa mendapatkannya senilai 1 Jutaan Rupiah. Sudah barang tentu kamu harus miliki keyboard ini untuk maksimalkan potensi kemenanganmu ketika bermain game, bukan?

Headset Logitech G435

Rekomendasi terakhir dari Logitech adalah headset G435 yang tentunya sudah ditanamkan teknologi LIGHTSPEED pula. Meski kamu bukanlah seorang gamers, namun headset tanpa kabel alias wireless ini juga cocok dibawa untuk nongkrong sembari dengarkan musik. Logitech klaim bahwa kamu bisa gunakan headset nirkabel ini selama 18-an Jam.

Tawarkan bermacam warna-warni yang sesuai dengan selera gamers zaman now, untuk pastikanmu tetap stand-out meski tak berada di depan layar. Di antaranya terdapat Black and Neon Yellow, Blue and Raspberry, dan Off White and Lilac, yang dapat disesuaikan dengan preferensi.

Meski demikian, headset Logitech G435 ini memang dirancang khusus untuk para gamers karena minimnya delay yang dihasilkan ketika diajak nge-game. Semua tentu berkat kehadiran teknologi LIGHTSPEED yang memastikanmu takkan melewatkan satu detik pun untuk menangkan kompetisi.

Selain tawarkan fitur tersebut, Logitech G435 tawarkan dua opsi untuk dapat terhubung, yaitu melalui LIGHTSPEED dan bluetooth. Pun bukanlah masalah bila kamu benar-benar ingin memakainya seharian, karena headset ini memang dirancang untuk berikanmu kenyamanan ekstra.

Tidak lupa headset ini tawarkan isolating memory foam yang makin buatmu betah berlama-lama gunakan headset tanpa kabel ini. Selain membuatmu merasa nyaman dan sejuk, fitur dari G435 ini mampu tingkatkan kualitas suara yang kita dengar agar makin sempurna.

Terlepas dari fitur yang tentunya takkan membuatmu kalah sedetik pun, ternyata Logitech memproduksi headset ini dengan bahan yang ramah lingkungan. Selain miliki sertifikasi CarbonNeutral, headset G435 ini dibuat dengan plastik daur ulang yang tentunya berhasil lewati serangkaian tes.

Nah, buat kamu yang tertarik untuk miliki headset wireless dengan sentuhan kekinian ini, kamu bisa mendapatkannya seharga 1 Jutaan Rupiah. Sebuah besaran yang cukup murah, mengingat banyak sekali kelebihan yang ditawarkan oleh headset premium punya besutan Logitech.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version