Belakangan earphone mulai populer dengan teknologi wireless, seperti yang diperkenalkan oleh Apple melalui Airpod bersamaan dengan peluncuran iPhone 7 pada tahun 2016 yang lalu. Teknologi wireless ini memanfaatkan bluetooth yang dapat terkoneksi dengan smartphone maupun perangkat lainnya. Setelah munculnya Airpods kemudian mulai muncul brand lainnya yang juga merilis earphone dengan teknologi wireless seperti B & O dengan produk andalannya E8 dan Erato dengan Muse 5. Lalu dari tiga earphone populer dengan teknologi wireless ini manakah yang lebih baik ?
Performance dan fitur
Dari tiga earphone tersebut, antara Airpods, E8 dan Muse 5 ternyata earphone wireless besutan Apple memiliki performa yang cukup bagus dari segi konektivitas. Saat pairing dengan smartphone Airpods terbukti lebih cepat dari E8 maupun Muse 5.
Sementara dari segi fitur kontrol, Airpods dan E8 memiliki fitur pengenalan diri, matikan cerdas dengan cara cukup sentuh atau melepaskan earphone dari telinga. Namun Muse 5 cenderung memiliki fitur yang lebih bersahabat dan fleksibel untuk pengguna dengan hadirnya fitur pause untuk menghentikan lagu yang diinginkan.
Airpods dan E8 lagi-lagi memliki fitur yang cukup menarik, yaitu Transparency Mode dimana kalian tak perlu melepas earphone untuk mendengarkan suara disekitar. Jadi microphone yang terdapat di earphone tersebut dapat menangkap suara disekitar dan langsung mengeluarkan output suaranya langsung di telinga.
Karakteristik
B & O E8
B & O memang sudah lama berkecimpung di dunia audio. Produsen merk asal Denmark ini selalu menyajikkan produk-produknya dengan kualitas yang tidak perlu diragukkan lagi. Bahkan di produk E8-nya ini mereka mengklaim dapat memberikan pengalaman musik yang paling lengkap dan kuat. Dari spesifikasinyas sendiri E8 menggunakan dynamic driver 3.77 mm yang secara umum memberikan kualitas suara yang cukup warm dengan soundstage yang cukup lebar. Bass-nya sendiri juga cukup kuat bisa melampaui Airpods namun masih dibawah ambang Bose SoundSport Free. Treble-nya sendiri cukup seimbang dan halus sehingga tidak menyebabkan telinga mudah lelah saat mendengarkan musik dengan E8 ini. Jika masih belum puas dengan karakteristik dari earphone ini kalian juga masih bisa mengatur equalizer sesuai dengan selera.
Airpods
Produk dari Apple ini lebih menawarkan teknologi dimana Anda dapat mendengar jernih menggunakan Airpods meskipun berkendara dengan kecepatan rata-rata 30km/jam. Meskipun begitu, kualitas suara yang ditawarkan juga tidak boleh disalahkan. Secara keseluruhan masih OK untuk sekedar mendengarkan lagu maupun telepon hingga video call.
Muse 5
Muse 5 ini merupakan salah satu lini produk dari Erato, pabrikan audio asal California, Amerika Serikat. Meskipun baru terjun di tahun 2015, Erato meluncurkan Muse 5 ini dengan fitur yang cukup beragam. Dengan desain in-ear, Muse 5 lebih menawarkan teknologi 3D Sorround. Dilengkapi dengan driver 5.8mm serta frekuensi 20 Hz ~ 20 KHz Muse 5 dapat memberikan kualitas 3D Sorround yang begitu nyata. Muse 5 ini sangat cocok untuk mendengarkan beberapa lagu populer yang menawarkan keseimbangan suara serta sundstage yang begitu luas.
Kesimpulan
Dari ketiga wireless earphone diatas dapat disimpulkan bahwa ketiganya memiliki karakteristik serta keunggulan dan kekurangan yang berbeda-beda. Hal tersebut kemudian dapat menjadi referensi untuk Anda yang mungkin masih bingung untuk mencari wireless earphone mana yang cocok.
Airpods sangat cocok untuk kalian yang baru terjun atau ingin memiliki wireless earphone karena konektivitasnya yang mudah serta suara yang dihasilkan juga cukup nyaman untuk mendengarkan lagu atau hanya sekedar melakukan panggilan telepon maupun video call dan dari ketiga wireless earphone ini, Airpods cukup terjangkau dai segi harga.
Sementara itu, jika Anda termasuk orang yang banyak menghabiskan waktu dengan earphone, Muse 5 cukup menarik untuk dilirik. Dengan desain yang nyaman meskipun digunakkan lama sekalipun, Muse 5 juga dibekali dengan sertifikat IPX5 dengan ketahanan air yang cukup kuat dari 3 wireless earphone yang kita bahas kali ini. Dari segi suara sendiri cukup seimbang untuk memainkan berbagai jenis musik.
Terakhir, B & O E8 merupakan pilihan yang tepat untuk Anda yang memiliki kualitas tinggi untuk melirik sebuah perangkat audio. Tentu saja selain dari segi kualitas, E8 ini memiliki tampilan yang terlihat begitu cantik dan menggambarkan wireless earphone bahwa penggunanya benar-benar memiliki selera yang tinggi. Sesuai dengan yang tertulis di kotak penjualannya E8 ini menjadi “truly wireless earphones“.
Well, keputusan sekali lagi kami kembalikan ke Anda yang ingin meminang wireless earphone sesuai dengan kebutuhan.