Manjakan Gamers Mobile, GeForce Now Akan Rilis di Android

GeForce Now Android Feature

Cloud Gaming memang sedang jadi topik hangat, selain terus dikembangkan, teknologi bermain game “masa depan” sepertinya terus dipromosikan dan diperkenalkan, strategi marketing yang diarahkan ke semua kalangan pengguna lagi-lagi menjadi jurus andalan. Dengan Cloud gaming kamu tidak perlu repot-repot bermain didepan PC seharian, bahkan Google Stadia menawarkan hal serupa yang mungkinkan kamu bermain tanpa harus menginstal game tersebut, hanya perlu koneksi Internet kencang saja.

Dalam hal ini NVIDIA secara resmi mengumumkan lewat situs resminya bahwa GeForce Now akan support Cloud gaming dan didukung dengan kemampuan multi platform, seperti yang sudah dijelaskan diatas, kamu dapat bermain di platform seperti Mac, PC atau Shield.

Namun seiring perkembangan jaman, dimana Smartphone yang sedang menjadi ujung tombak perkembangan Teknologi tentu saja tidak dilewatkan begitu saja, GeForce Now juga diumumkan bahwa akan tiba pada Android, yang diketahui sejauh ini sudah dalam masa Beta test (developer saja). GeForce Now akan dirilis pada perangkat Android seluler akhir tahun ini, memungkinkan kamu untuk memainkan game favoritmu dengan ponsel dimanapun dan kapanpun, tentu saja mengandalkan fitur Cloud Gaming.

Mengapa Smartphone menjadi tujuan?

Tentu saja Marketing, Smartphone menjadi Gadget yang kami pasti yakin hampir seluruh orang didunia menggunakan teknologi tersebut, dan Tren bermain game dalam HP juga sedang marak-maraknya, tentu saja NVIDIA tidak mungkin melewatkan kesempatan emas ini, namun sejauh ini belumlah ada kejelasan bagaimana mekanismenya kita dapat bermain game sekelas PC didalam Smartphone, kita tunggu saja kelanjutanya.

GeForce Now direncanakan akan tersedia pada perangkat Android sebelum akhir tahun ini. Memang belum rilis secara umum untuk versi Beta nya, namun kami akan berikan informasi lebih lanjut jika ada kejelasan lanjutan mengenai berita terkait.


Sumber: NVIDIA dan XDA


Baca juga Artikel dan Berita menarik lainya seputar AOV, Game, dan Tech dari Mohammad Abdul Fatah

Contact: abdolefathah@gamebrott.com

Exit mobile version