Mantan Pro Player CSGO Dapat Beta Access Counter Strike 2 Tapi Tidak Bisa Main

Pro Player CSGO

Pro Player CSGO – Baru saja diumumkan, Counter Strike 2 sudah menjadi game yang paling dinanti-nanti oleh para fansnya. Kepopuleran game yang berawal dari sebuah mod Half-Life tersebut masih berlangsung hingga kini, sehingga tak heran pengumuman sekuel terbarunya mampu menimbulkan hype di kalangan para gamer.

Meski begitu, salah satu kendala dalam game multiplayer adalah hadirnya pemain curang atau biasa disebut cheater. Contohnya seperti salah seorang pro player CSGO satu ini yang pernah tertangkap menggunakan cheat. Anehnya, kini dirinya mengaku mendapat beta access dari Valve untuk bermain Counter Strike 2. Namun berkat reputasinya sebagai cheater, game tidak bisa dimainkan.

Mantan Pro Player CSGO Dapatkan Beta Access Counter Strike 2 Tapi Tidak Bisa Dimainkan

CS2

Mantan pro player CSGO bernama Hovik “KQLY” Tovmassian mengaku mendapat akses untuk bermain Beta Access CS2. Sayangnya, pemain dari grup eSport Titan tersebut tidak dapat memainkan gamenya berkat reputasi dirinya yang pernah tertangkap bermain menggunakan cheat.

Mantan Pro Player CS:GO ini dapat Beta Access CS2 Tapi Tidak Bisa main

Pada tahun 2014 lalu, Valve melayangkan banned terhadap Hovik karena diketahui menggunakan software cheat saat bermain. Meski saat itu dirinya tidak sedang bermain dalam ajang eSport, namun berkat peraturan sang pro player pun tak lagi diperbolehkan bermain secara profesional dan semenjak itu akun miliknya mendapat VAC-banned, atau dalam artian tidak lagi dapat mengakses server keamanan Valve.

Namun anehnya, tepat pada 29 Maret pemain yang dijuluki KQLY tersebut mendapat kabar bahwa akun miliknya mendapat undangan untuk bermain Counter Strike 2 beta. Sayangnya, akun tersebut hingga kini masih dalam keadaan terbanned, sehingga menghalangi dirinya untuk menerima undangan demi mengakses game.

Player CSGO Penuhi Server, Valve Minta Player Berhenti Berharap Dapatkan Akses CS2 Limited Test

Player CSGO Penuhi Server, Valve Minta Player Berhenti Berharap Dapatkan Akses CS2 Limited Test

Saat ini, Counter Strike 2 sedang dalam fase beta dan beberapa pemain beruntung dapat bermain lebih awal yang berlangsung dalam waktu terbatas. Meski begitu, terdapat persyaratan yang harus dipenuhi untuk mendapat akses dimana pemain harus memainkan game dalam beberapa waktu dekat.

Kabar tersebut tentu membuat pemain berbondong-bondong memenuhi server CSGO hingga mampu memecahkan rekor baru. Tentu hal tersebut datang dari para pemain yang berharap mendapat akses beta Counter Strike 2. Sayangnya, persyaratan akses beta mempunyai minimal batasan waktu yang kini sudah terlewat, membuat Valve harus mengkarifikasi bahwa persyaratan saat ini sudah tidak berlaku dan meminta pemain untuk tidak membanjiri server CSGO yang dapat memperlambat waktu menunggu match.

Disamping permasalahannya, saat ini Counter Strike 2 tetap menjadi salah satu game yang patut ditunggu. Antusias para fans pun juga tidak meredup dan hingga kini pemain masih setia menunggu perilisan resmi yang direncanakan siap meluncur musim panas ini.


Baca juga artikel-artikel Gamebrott lainnya terkait CS2 serta berita terkini lainnya dari Lauda Ifram. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version