Marvel Rivals – Belum lama ini, banyak beredar bocoran mengenai karakter-karakter yang akan rilis dalam game buatan NetEase Marvel Rivals. Beberapa diantaranya adalah karakter dari Fantastic 4 seperti Human Torch dan The Thing.
Dan sepertinya, rumor ini sangat akurat. Baru-baru ini, Marvel Rivals konfirmasi karakter selanjutnya yang akan rilis. Siapa saja karakter yang akan hadir di update terbaru Season 1 nanti?
Marvel Rivals Konfirmasi Karakter Selanjutnya
Melalui akun Twitter/X resmi Marvel Rivals, game tersebut mengunggah gambar eksklusif dari karakter yang ada dalam seri Fantastic 4 yaitu Mr. Fantastic, The Human Torch, The Thing, dan juga Invisible Woman.
Menariknya, gambar tersebut juga menampilkan H.E.R.B.I.E yang merupakan asisten robot dari Fantastic 4. Masih belum diketahui apakah asisten ini juga akan menjadi karakter Playable namun sepertinya kemungkinannya cukup kecil.
Akun Twitter/X tersebut kemudian mengatakan bahwa mereka akan menampilkan trailer untuk Fantastic 4 pada tanggal 6 Januari tepatnya jam 16:00 UTC atau Tanggal 7 Januari Jam 1 Pagi WIB.
Hal ini kemudian menjadi konfirmasi untuk karakter Human Torch dan The Thing yang sempat bocor di internet belakangan ini serta ditambah kehadiran Mr. Fantastic dan juga Invisible Woman. Namun Victor Von Doom yang merupakan antagonis utama Fantastic 4 masih belum terlihat.
Masih Ada Karakter yang Belum Dikonfirmasi
Meskipun telah konfirmasi beberapa karakter yang bocor, namun terdapat 1 karakter yang masih dipertanyakan kehadirannya mengingat leak mengenai karakter ini cukup banyak dan menjadi salah satu karakter pertama yang bocor.
Karakter tersebut adalah Ultron dimana hingga saat ini, dirinya masih belum mendapatkan konfirmasi resmi dari game Marvel Rivals meskipun dirinya telah memiliki banyak bocoran di internet.
Karakter lainnya seperti Deadpool, Emma Forst, Modok, dan lainnya juga masih belum mendapat konfirmasi namun melihat Rumor Fantastic 4 sangat akurat, rumor-rumor lainnya juga memiliki kemungkinan akurat juga.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com