Diumumkannya PS4 Pro (sebelumnya: codename Neo) dan PS4 Slim oleh Sony America yang akan segera rilis dalam waktu dekat ini dengan harga yang lebih terjangkau, membuat Sony PlayStation Japan memilih mempromosikannya dengan cara lain. Melalui akun YouTube resmi Sony PlayStation Japan, mereka mengupload video lagu mengenai harga PlayStation 4 yang sudah lebih terjangkau bersamaan dengan promosi game JRPG buatan ATLUS Persona 5. Berikut video originalnya.
https://www.youtube.com/watch?v=Jf-6D9bkYKw
Video klip ini dibintangi oleh impersonator (peniru persona) Higuchi Ichiyou, seorang penulis cerita pendek pada jaman Meiji. Impersonator perempuan yang muncul sebagai model di uang kertas Jepang 5,000 yen ini membawakan lagu berjudul “PS4 ga Shinkakaku” atau jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia menjadi “Harga Baru PS4”. Bagi kamu yang tidak bisa berbahasa Jepang, jangan khawatir, kami telah menterjemahkannya ke dalam 2 bahasa (Inggris & Indonesia). Kamu bisa menonton hasil terjemahannya di bawah (maaf ada koreksi terjemahan: bukan personifikasi PS4 melainkan personifikasi harga PS4 sebesar 5,000 yen)
https://www.youtube.com/watch?v=qMSJe3qBdtg
Lagunya menceritakan bagaimana Higuchi Ichiyou yang menjadi persona dari harga PS4 (koreksi di terjemahan video) sebesar 5,000 yen yang kemudian “dibebaskan” dari belenggu “harga” PS4 yang mahal oleh tokoh utama Persona 5. Pembebasan Higuchi Ichiyou sebagai persona harga PS4 sebesar 5,000 yen ini berdampak dengan turunnya harga PS4 5,000 yen yang semula 34,980 yen (sekitar 4.4 juta rupiah) menjadi 29,980 yen (sekitar 3.8 juta rupiah) dengan versi PS4 yang baru yaitu versi slim.
Video ini sekaligus mempromosikan Persona 5 (JP) karena tanggal rilis PS4 Slim sama dengan tanggal rilis Persona 5 (JP). PS4 Slim akan dirilis bersamaan dengan Persona 5 yakni pada tanggal 15 September 2016 dengan harga yang lebih murah daripada PS4 yang lama (FAT). Dengan turunnya harga ini, apakah kamu masih menganggap harga PS4 mahal?
Source: PlayStation Japan YouTube