Laptop VS Tablet, Mencari Mana yang Lebih Pas untuk Sehari-hari

Laptop Vs Tablet

Laptop Vs Tablet

Membahas Laptop VS Tablet adalah hal yang menarik untuk diulik. Ini dikarenakan keduanya sama-sama tawarkan kemampuan komputasi yang memiliki niche-nya sendiri dan biasanya mampu penuhi kebutuhan komputasi pemiliknya.

Mulai dari produktivitas, sampai gaming, masih bisa dieksekusi oleh kedua perangkat yang tawarkan guna sama tersebut. Meski sama, tak sedikit pula yang galau dalam memilih perangkat mana yang ideal untuk dipakai dalam waktu lama.

Jangan lupa faktor di mana saat ini kita dapat bekerja di mana saja, buat kebutuhan akan perangkat tersebut kian diminati generasi zaman now.

Olehnya, izinkan penulis berikanmu satu dua referensi supaya tak salah membeli perangkat. Yuk, check it out!

Laptop VS Tablet Ada Peruntukannya Sendiri

Selain portabilitas tentunya, menurut kami keduanya tampak miliki peruntukannya sendiri. Artinya, kita tak bisa menembak Laptop VS Tablet secara blak-blakan, karena tiap perangkat miliki limitasinya tersendiri.

Karenanya, kita harus paham karakteristik baik itu kelebihan maupun kekurangan, dari perangkat yang rencananya akan kita beli, entah untuk produktivitas maupun hal lainnya, bukan?

A. Laptop

Sebagaimana yang mungkin telah kalian ketahui, laptop adalah substitusi dari komputer atau desktop yang lebih fokus ke mobilitas. Artinya, kemampuannya dalam komputasi maupun olah visual tak sekuat desktop, namun dikompensasi kemudahan portabilitas.

Bahkan bila berbicara kelemahannya sendiri, sukses di-cover oleh teknologi saat ini, di mana GPU NVIDIA RTX 3000 Series (meski mobile), masih bisa jalankan bermacam games kekinian. Belum ditambah banyaknya core dan thread yang kian masif, dapat jamin prosesor tersebut akan mampu menyeimbangi kebutuhanmu, baik itu produktivitas dan gaming.

B. Tablet

Tidak, kita tidak membahas laptop portabel yang bisa dilipat, lainkan tablet murni persembahan Android atau Apple. Kemampuannya ketika diajak mobile tak bisa dilengserkan oleh laptop karena peruntukannya yang memang lebih ke portabilitas.

Tak melulu harus dicolok ke listrik, kemampuannya untuk diajak temani keseharian benar-benar top tier. Walau untuk urusan multitask takkan bisa kejar laptop, namun tablet akan lebih cocok untuk mereka yang benar-benar mobile.

Nah, setelah ketahui kenapa Laptop VS Tablet miliki peruntukannya sendiri, tentu akan kian mudah untuk cocokkan keduanya sesuai dengan kebutuhan.

Mencari Mana yang Cocok untuk Sehari-hari

Kami yakin di antara kalian masih ada yang galau meski kami telah berusaha untuk jelaskan Laptop VS Tablet. Artinya, mencari mana yang cocok untuk penuhi kebutuhan sehari-hari akan sedikit tricky, karena kebutuhan tiap individu akan berbeda.

Tentu akan ada yang lebih memilih mobilitas ketimbang performa, karena tidaklah semua aktivitas haruskanmu gunakan laptop atau komputer. Toh, ada banyak sekali aplikasi diluncurkan yang mampu setarai aplikasi yang ada di Android atau Apple, dan sebaliknya.

A. Laptop akan Lebih Ideal untuk Rutinitas

Menurut pengalaman pribadi penulis, laptop akan lebih ideal untuk rutinitas alias produktivitas. Mulai dari input data, menulis laporan, presentasi, bahkan memainkan game pun, akan lebih mudah dieksekusi lalui perantara laptop karena menawarkan kemudahan operasi.

Selain itu, kehadiran laptop akan mampu hadirkan prestige tersendiri untuk pemiliknya, terlebih saat ini ada banyak sekali brand yang luncurkan Laptop Gaming ke pasaran. Kami merasa rutinitas harianmu akan dapat terpenuhi bila pakai laptop.

Kemudahan dalam gonta-ganti komponen, khususnya memory dan penyimpanan kerap jadi nilai lebih dari laptop. Namun, harus dicatat bahwa bobot dari laptop, khususnya Laptop Gaming akan cukup berat ketika dibawa mobile.

B. Tablet Lebih ke Entertainment

Kami yakin takkan ada yang salahkanmu bila lebih menyukai tablet ketimbang laptop. Hal tersebut dikarenakan portabilitas yang ditawarkan, dan memang lebih menyasar ke entertainment alias hiburan. Bukankah akan lebih nyaman menonton film atau mainkan game di sofa atau kasur sembari makan camilan?

Nah, hal inilah yang tak dimiliki oleh laptop, bahkan pada kondisi hemat daya sekalipun yang justru menurunkan performa. Bahkan meski kita atur meja untuk tablet, akan masih ada banyak sekali tempat dan potensi yang bisa dimaksimalkan untuk dapatkan sensasi ‘ala-ala’ sebuah laptop.

Meski tak dapat di-upgrade sesuka hati, namun semuanya ditebus dengan kemudahan mobilitas, buatmu tak berat-berat amat saat membawanya.

Berdasarkan fakta di atas, tentu kalian sudah dapat gambaran apa-apa saja yang bisa kalian simpulkan dari Laptop VS Tablet ini ‘kan, brott?

Adu Mekanik Bila Berdasarkan Value

Selain diadu berdasarkan peruntukan dan mana yang worth dipakai sehari-hari, namun masih belum ‘pas’ mana yang cocok untuk diambil, next kita tentukannya berdasarkan value. Meski terdengar remeh, namun hal ini dapat kalian jadikan bahan evaluasi dalam Laptop VS Tablet ini.

Menurut penulis, value dapat diartikan worth atau tidaknya sebuah produk berdasarkan kebutuhan, kinerja produk tersebut, termasuk label harganya, yang menciptakan kesesuaian dari isi dompet calon pembeli.

Nah, dari sini tentunya akan makin mudah untuk tentukan mana yang lebih menarik untuk kita miliki.

A. Laptop Produktivitas Sampai Laptop Gaming

Mencari laptop untuk sekadar produktivitas sampai Laptop Gaming sebenarnya adalah hal mudah untuk dilakukan. Hal ini dikarenakan berseraknya spesifikasi dan banderol yang ditawarkan untuk dapat kalian sesuaikan dengan dompet, mulai dari produktivitas sampai gaming, semua ada.

Untuk harganya sendiri bervariasi mulai dari 3 Jutaan Rupiah, sampai puluhan bahkan ratusan juta Rupiah, sesuai dapur pacunya. Bila kalian butuhkan kemampuan ekstra dalam komputasi, terutama ketika bermain data dalam jumlah masif atau game berat, tentunya kalian akan lebih cocok gunakan laptop.

Contoh Rekomendasi Laptop

Untuk rekomendasi laptop yang menurut kami cocok untuk keseharianmu, kalian dapat lihatnya di sini, dan di sini.

B. Tablet Tawarkan Mobilitas Ekstra

Selain laptop, gak sedikit kok mereka-mereka yang gunakan tablet untuk teman produktivitas dan nge-game. Tentunya, ini dikarenakan tablet lebih mudah untuk dibawa kemana-mana dan tak kalah secara performa untuk kebutuhan yang tak terlalu menuntut.

Kendati demikian, untuk tablet yang berkualitas biasanya baru bisa kalian dapatkan di kisaran 5 Jutaan Rupiah ke atas. Ini dikarenakan dapur pacu yang ditanamkan brand, khususnya Android, biasanya tak kuat-kuat amat di bawah kisaran tersebut, terutama ketika gaming.

Suka atau tidak, di sini kami sarankanmu untuk setidaknya membeli iPad karena menurut penulis jauh lebih worth ketimbang yang berbasis Android di kisaran serupa, terlebih bila kamu lebih condong gaming.

Namun, bila yang kamu lakukan hanya sekadar produktivitas semata, tentu tidak ada salahnya untuk membeli yang murah meriah. Dikombinasikan mechanical keyboard yang miliki konektivitas wireless, tentunya mampu buat setup yang lain dari yang lain, bukan?

Contoh Rekomendasi Tablet

Nah, untuk rekomendasinya, kalian dapat membaca list kami di sini ya, brott.

Nah, itulah dia sekadar tips memilih perangkat yang ideal untuk dapat kalian gunakan sehari-hari. Kira-kira, di antara Laptop VS Tablet, manakah yang bakalan kalian sukai untuk produktivitas, gaming, atau keduanya? Yuk, komentar di bawah!


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version