Playstation memang merupakan konsol game yang sudah seperti kebutuhan primer banyak gamers di dunia. Konsol kembangan Sony tersebut telah menuai banyak kesuksesan, sama seperti yang baru saja terjadi saat ini dimana mereka memecahkan rekor penjualan sepanjang waktu untuk Playstation 4.
Dilansir dari seorang informan terpercaya Daniel Ahmad, Playstation 4 baru saja memecahkan rekor penjualan sepanjang waktu mereka dengan capaian kurang lebih sekitar 110 Juta unit terjual. Pencapaian tersebut mendekati angka penjualan konsol legendaris Playstation 2 yang mencapai sekitar 155 Juta unit.
Lifetime sell in for the PlayStation 4 is now 110.4 million.
Sony shipped 13.6 million units in FY2019/20, down from 17.8m in the prior year.
Sony has not provided a forecast for FY2020/21, but is expected to be lower. pic.twitter.com/deffOX0tJP
— Daniel Ahmad (@ZhugeEX) May 13, 2020
Tentu hal tersebut merupakan capaian yang cukup mengejutkan, dimana Playstation 4 saat ini bisa dibilang telah memasuki masa akhir karena sebentar lagi Sony akan merilis konsol generasi terbaru mereka sehingga pastinya orang-orang akan lebih jarang untuk membeli Playstation 4.
Terlepas dari hal tersebut, Sony saat ini tengah disibukkan dengan konsol generasi baru mereka Playstation 5 yang direncanakan akan rilis di tahun ini. Playstation 5 dikatakan akan dapatkan berbagai inovasi baru yang pastinya akan menambah pengalaman baru dalam bermain game.
Jika kalian tertarik untuk membaca berita lain dari Gamebrott, klik disini.