Di dunia yang menuntut semuanya serba digital ini, Menkomdigi bakal batasi akses media sosial untuk anak-anak. Hal tersebut merupakan imbas dari banyaknya konten yang tak pantas berkeliaran di jagat maya, sehingga dibutuhkan peran Komdigi untuk dapat meminimalisirnya, dimulai dari anak-anak. Bagaimana bentuknya?
Menkomdigi Bakal Batasi Akses Media Sosial untuk Anak-Anak

Media sosial memang menjadi momok menakutkan bagi sebagian besar orang tua di zaman sekarang. Pasalnya, tidak semua konten yang dapat diakses secara online tersebut memuat konten positif, tetapi juga menyimpan konten negatif di dalamnya.
Hal tersebutlah yang diungkapkan oleh Meutya Hafid selaku Menteri Komunikasi dan Digital (Komdigi), di mana pihaknya saat ini tengah berupaya menggodok peraturan batas usia untuk mengakses media sosial, sebagaimana yang kami lansir dari CNBC.

“Sebetulnya ini masih nanti ya, kita inginnya pelajari dulu betul-betul, tapi pada prinsipnya gini sambil menjembatani aturan yang lebih ajeg (tetap), pemerintah akan mengeluarkan aturan pemerintah terlebih dahulu,” ungkap Meutya Hafid usai bertemu Presiden Prabowo Subianto pada Kamis (16/01/2024).
Walau Menkomdigi bakal batasi akses media sosial untuk anak-anak, tetapi Meutya mengungkapkan bahwa aturan perlindungan anak di ruang digital tetap tidak bisa dilakukan oleh pemerintah sendirian. Sehingga, ia berinisiatif untuk membahas problem ini dengan DPR.

“Jadi, sambil menjembatani, sekali lagi kita keluarkan aturannya sambil bicara dengan DPR mengenai undang-undang seperti apa yang bisa kita keluarkan untuk melindungi anak-anak kita,” pungkasnya. Bahkan, terkait Menkomdigi bakal batasi akses media sosial untuk anak-anak telah dibahas sebelumnya dengan Presiden.
“Presiden kalau terkait anak-anak sangat atentif. Tadi beliau sampaikan, lanjutkan, dipelajari, dan agar bisa dilaksanakan. Beliau amat mendukung bagaimana perlindungan anak ini bisa dilakukan ke depan di ranah digital kita,” tutupnya.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.