Sistem cloud sering dianggap sebagai salah satu sistem mutakhir yang saat ini sedang dikembangkan. Sistem dimana penggunaan data tidak menuntut adanya instalasi dan download. Sehingga, anda dapat menikmati permainan dan streaming dengan cukup mudah. Tidak heran banyak perusahaan tengah mengembangkan sistem ini.
Microsoft dan Samsung dikabarkan melakukan kerja sama kembangkan streaming game berbasis cloud. Kerja sama ini lebih tepatnya untuk mengembangkan sistem game berbasis cloud pada platform X-box. Hal ini juga dianggap berhubungan dengan Proyek XCloud dari Microsoft, yang saat ini dalam versi beta, meskipun tidak ada penjelasan langsung terkait hal tersebut.
Adapun penjelasan David park selaku direktur strategi Samsung. “Baik Samsung dan X-box berbagi visi untuk menghadirkan pengalaman bermain game yang hebat bagi para pemain seluler di seluruh dunia. Dengan portofolio 5G yang mendukung kami dan sejarah Microsoft yang kaya dalam bermain game, kami bekerja sama secara erat untuk menciptakan pengalaman streaming game berbasis cloud yang premium. Anda akan mendengar lebih banyak tentang hal itu akhir tahun ini, ” pernyataan David park.
Oleh karena itu, harapannya pengembangan Bersama ini dapat membawa Microsoft dan Samsung sebuah pengaruh positif. Apalagi pengembangan cloud pengaruhnya akan sangat besar untuk masyarakat luas. Terutama untuk industri game yang memang sangat membutuhkan teknologi berbasi sistem cloud.
Sumber: Pocketgamer.biz