Dua layanan unggulan dari Microsoft yaitu Xbox Game Pass dan xCloud tumbuh dengan cepat dalam beberapa terakhir sehingga tak heran jika Microsoft terus berusaha meningkatkan kualitas keduanya dari waktu ke waktu. Salah satu usaha terakhir mereka adalah rencana untuk meningkatkan xCloud untuk bisa mendukung streaming game di resolusi 1080p.
Laporan dari WindowsCentral menjelaskan bahwa salah seorang developer game yang tidak mau disebut namanya baru-baru mengirim screenshot dari Hellblade Senua’s Sacrifice yang berjalan di xCloud. Screenshot itu berisi informasi penting seperti bandwidth, jitter (variasi dari delay yang terjadi) dan juga resolusi. Yang menarik, di bagian resolusi tertulis 1920×1080 atau 1080p.
Itu cukup mengejutkan mengingat hingga kini xCloud masih membatasi game-game untuk bisa di-streaming di resolusi maksimal yakni 720p. Meski terlihat seperti sebuah kekurangan, pembatasan di resolusi itu dapat dimengerti karena resolusi lebih rendah berarti pengalaman streaming jauh lebih baik. Terlebih xCloud juga merupakan layanan yang tergolong baru sehingga kestabilan dalam bermain jauh lebih utama daripada kualitas visual.
Salah satu alasan mengapa dukungan 1080p akan segera hadir adalah fakta bahwa Microsoft mengkonfirmasi perpindahan arsitektur server Xbox One ke Xbox Series X yang notabene bisa lebih mudah menangani resolusi lebih tinggi. Perpindahan tersebut akan memakan waktu sepanjang tahun ini, sehingga masuk akal apabila pengembangan fitur itu dimulai dari sekarang.
xCloud saat ini baru tersedia di Android, dengan dukungan PC dan iOS dijadwalkan akan segera menyusul di tahun ini.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Microsoft xCloud atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com