Kata “ekslusif” menjadi sebuah kebanggaan sekaligus “sekat” bagi penikmat game di berbagai platform yang tersedia saat ini. Beberapa game ekslusif nyatanya menjadi daya tarik sebuah platform untuk bertahan di belantara industri game. Seperti, Pokemon yang menjadi franchise utama di konsol Nintendo, God of War di PlayStation hingga Halo di Xbox. Di saat yang bersamaan hal tersebut ternyata mengharuskan kita untuk setidaknya memiliki berbagai jenis platform demi menikmati game “ekslusif”.
Baru-baru ini ada berita yang cukup menarik dari Kepala Microsoft Studios. Adalah Matt Booty yang berbicara kepada Game Informer dalam sebuah interview. Matt mengungkapkan bahwa studio first-party dari Microsoft Studios, seperti Double Fine yang baru saja diakusisi hingga Obsidian Entertainment mungkin akan merilis game di platform lain. Matt mengatakan bahwa “akankah rilis di Switch, akankah rilis di PlayStation ? atau yang lainnya ? apakah masuk akal untuk franchise ?”
Dasar pemikiran Matt adalah bagaimana sebuah franchise game pada akhirnya mendapat manfaat “network effect” jika tersedia di berbagai jenis platform. Minecraft menjadi contoh kongkrit dimana franchise milik Microsoft yang kini hampir tersedia di semua jenis platform modern.
Pernyataan yang disebutkan Matt memberikan sinyal awal apakah franchise milik Microsoft kedepannya akan meluncur di berbagai jenis platform atau justru ini pertanda awal berakhirnya era Xbox ditengah sengitnya persaingan konsol.
Sumber: Gamerant
Mau baca artikel seputar Microsoft hingga informasi menarik lainnya segera kunjungi tulisan dari Happy