Middle-Earth: Shadow of War Akhirnya Terbobol Setelah Kemarin Baru Saja Dirilis

Middle earth Shadow of War Denuvo
Denuvo kembali takluk dalam satu hari.

Proteksi Denuvo sepertinya kian melemah. Tak hanya FIFA 18 dan Total War: WARHAMMER 2 yang berhasil terbobol dalam waktu kurang dari satu hari, kini proteksinya terhadap Middle-Earth: Shadow of War juga bobol dalam kurun waktu yang relatif singkat, hanya satu hari saja setelah gamenya dirilis kemarin 11 Oktober 2017 waktu Asia.

Adalah grup peretas senior CODEX yang berhasil meretasnya. Dalam file NFO-nya (via Reddit) CODEX tidak menyebutkan proteksi Denuvo versi berapa yang telah berhasil mereka retas. Mereka hanya menyebutkan bahwa game tersebut diproteksi oleh Denuvo dan Steam.

Bobolnya proteksi Denuvo terhadap Middle-Earth: Shadow of War dan game lain dalam waktu singkat tentunya akan membuat developer berpikir apakah mereka harus menggunakan software anti-tamper itu lagi atau tidak. Karena sudah jelas sekarang sepertinya software anti-tamper tersebut tidak bisa menjalankan tugasnya dengan baik, yaitu memproteksi game tersebut hingga beberapa minggu atau bulan setelah gamenya dirilis.

Kejadian ini sekaligus menjadikan CODEX salah satu grup yang melawan Denuvo bersama STEAMPUNKS, CPY, dan Baldman (kini hiatus) yang sudah melawannya terlebih dahulu. Sayangnya, pihak publisher dan developer lain sepertinya enggan mencabut software tersebut, bahkan setelah dibobol sekalipun. Sampai saat ini FIFA 18 dan Total War: WARHAMMER 2 masih belum mencabut Denuvo dari gamenya. Sonic Mania-pun bahkan masih menggunakannya.

Exit mobile version