Mereka masih memiliki banyak peningkatan yang harus dilakukan.
Gagal dua kali dalam seri Bless Online karena tidak memenuhi standar, NEOWIZ dan Round8 Studio kembali merilis MMORPG tersebut sebagai Bless Unleashed untuk console bersama Bandai Namco. Mereka rupanya juga berencana untuk melepasnya ke PC tahun ini dengan masa beta yang sempat dilakukan beberapakali.
Bulan lalu, Round8 Studio menggelar final beta dengan perubahan yang telah diminta oleh playernya. Namun sepertinya perilisan gamenya akan sedikit terlambat dari rencana mereka.
Head of Development Bless Unleashed PC, Koven Park menjelaskan bahwa mereka masih akan mengembangkan gamenya lebih lama lagi. Salah satu kendala terbesar saat ini adalah user interface atau UI versi console yang mereka buat tidak disukai oleh hampir semua player PC yang mencoba beta terakhirnya.
Park mengaku bahwa dengan waktu yang mepet seperti saat ini, mereka tidak bisa mendesain ulang UI-nya untuk PC dan akan tetap seperti versi consolenya untuk sementara. Namun Round8 Studio berjanji akan memberikan beberapa perombakan untuk mengurangi beberapa aspek yang mengganggu gameplaynya, salah satunya adalah opsi untuk mengganti channel dan friends/party yang akan dibuat lebih mudah diakses.
Beberapa masalah lain juga akan mereka tingkatkan. Di antaranya adalah opsi berapa quest yang akan bisa ditunjukkan di layar, pertempuran yang lebih dinamis dengan perubahan combo di beberapa class, hingga fitur penyensoran.
Di akhir postingannya, Park mengaku bahwa perilisan Bless Unleashed akan diundur lebih lama dari rencana. Mereka saat ini menargetkan untuk merampungkan pengembangannya hingga pertengahan bulan Juli 2021 dan berharap untuk merilisnya musim panas nanti.
Baca lebih lanjut tentang Bless Unleashed atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com