Mod Ini akan Buat Cyberpunk 2077 PC Tambah Setidaknya 30 FPS

114698799 cyberpunk2077 5ecfe92351d704 86615862 png 1024x576 1
Modder ini menemukan solusi yang lebih baik untuk PC kentang.

Muncul dengan antisipasi luar biasa meskipun hadirkan banyak kekecewaan dalam versi consolenya akibat belum rampung dikerjakan. Cyberpunk 2077 membutuhkan spesifikasi PC yang cukup tinggi.

Meskipun ditulis dengan spesifikasi minimum yang cukup “wajar”, namun dalam praktiknya spesifikasi tersebut masih belum mampu menjalankan Cyberpunk 2077 dalam performa yang diinginkan. Kabar baiknya? Sepertinya modder berikut menemukan solusinya.

Seorang modder bernama CodeZ1LLa membuat sebuah mod bernama EZ Optimizer untuk Cyberpunk 2077. Mod ini akan mampu setidaknya memberikan tambahan 30 FPS saat gamenya dimainkan.

EZ Optimizer dikatakan mengulik developer setting yang tak bisa dibuka oleh player. Ia akan memberikan empat opsi untuk bisa dipilih player, mulai dari Max Boost, Balanced, Default, hingga Disable Async Compute. Berikut detilnya:

Melalui channel YouTube pribadinya, CodeZ1LLa menunjukkan cara menggunakan mod ini untuk Cyberpunk 2077 menggunakan GTX 1070 Ti. Ia berhasil meningkatkan FPS-nya dari 43-51 ke 71 FPS di balanced mode. Sementara Max Boost berikan performa yang lebih tinggi hingga 80 FPS.

Tentu saja performanya juga dipengaruhi oleh hardware lain seperti CPU hingga yang paling krusial yakni SSD karena CD Projekt RED sangat merekomendasikannya. Namun kamu yang tertarik dengan mod tersebut bisa langsung mendownloadnya via link berikut.

Cyberpunk 2077 saat ini sudah bisa dimainkan di PC, PlayStation 4, dan Xbox One. Kamu bisa membaca review lengkap kami di versi PCnya untuk mengetahui seperti apa gamenya sebelum kamu memutuskan untuk membelinya.


Baca lebih lanjut tentang Cyberpunk 2077 atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version