Mod Ini akan Ubah The Sims 4 untuk Bertani Layaknya Harvest Moon

Sims4 Farmland
Bertani ala the Sims 4? Kenapa tidak?

Jika kamu adalah Simmer (sebutan player seri The Sims), maka kamu akan tahu konten apa saja yang harus The Sims Team tambahkan. Beberapa konten seperti mobil dan yang lain untuk menambah permainannya menjadi lebih seru. Namun tentunya kita takkan selalu mendapatkan apa yang kita mau, oleh karenanya banyak modder di luar sana yang mewujudkannya. Termasuk yang satu ini.

Seorang modder sekaligus content creator bernama Arnie yang terkenal membuat mod di komunitas The Sims mengumumkan kreasi terbarunya untuk The Sims 4 berjudul Farmland. Mod ini akan membuat The Sims 4 menjadi layaknya Harvest Moon, My Time at Portia, atau Farmville dengan fitur bertaninya.

https://www.youtube.com/watch?v=8Xy-klYxld4

The Sims 4 Farmland akan membuat gamenya menjadi semi-open world dengan berbagai tempat untuk bisa ditinggali oleh para Sims dan tentunya bertani. Mereka bisa menanam sayuran dan bibit lain, bersekolah, bekerja, atau menikahi Sims lain.

Terdapat tempat baru yang Arnie tambahkan seperti restoran maupun wilayah pertokoan tanpa harus membuat player menunggu loading yang cukup lama.

Tak hanya bertani dan memiliki ladang, player juga bisa memelihara binatang ternak seperti sapi. Mereka juga bisa menjual hasil ladangnya ke toko grosir maupun pusat pertokoan yang ada di sekitar kota. Menariknya, modnya juga akan memiliki story mode yang akan beri kesempatan untuk menikmati cerita petualangan petani yang menemukan rahasia dari dunia baru, sebuah fitur yang terinspirasi dari The Sims 3 World Adventures.


Baca lebih lanjut tentang The Sims 4 atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version