Modder Bawa Thomas The Tank Engine Kedalam Monster Hunter World

hX49cVuLtXwTJ9gAzbnW6e 650 80

Keberadaan komunitas modding menjadi hal terbaik yang platform PC miliki. Tak hanya memberi konten ekstra untuk sebuah game, modder juga tak jarang memperbaiki game yang mungkin developer tak punya waktu untuk mengurusnya. Tetapi selain dari dua hal tersebut, mod tak jarang menjadi sumber tawaan dari game yang tergolong serius.

Pada saat Skyrim dirilis, mod Thomas the Tank Engine menjadi salah satu mod lelucon terpopuler. Kini si kereta dengan wajah tersebut nyasar ke game populer Capcom – Monster Hunter World.

Mod satu ini menggantikan model bawaan dari Nergigante. Dengan wajah yang tidak dianimasi, gerakan yang makin sulit dibaca serta hitbox yang makin dipertanyakan, mod satu ini membuat pertarungan yang awalnya sudah sulit menjadi mimpi buruk.

Bagi kamu yang iseng ingin mencoba bisa mendatangi halaman mod berikut ini dan mengikuti instruksi instalasi.


Baca juga berita lainnya akan Monster Hunter World serta artikel lain dari penulis ini.

Exit mobile version