Modder Dark Souls PC Mulai Mencari Cara Tambahkan Custom Map ke Game

maxresdefault 22

Tujuh tahun dirilis, Dark Souls versi PC menjadi salah satu game yang rajin dimodifikasi oleh komunitasnnya meskipun game tidak miliki support modding sama sekali. Karena keterbatasan ini, mayoritas mod yang kamu temukan dari game From Software ini hanyalah sebatas reskin aset di game dan juga patch untuk atasi bug dan masalah teknis di game. Meskipun demikian, komunitas modder tak mau berhenti untuk rombak game ini.

Custom map merupakan salah satu jenis modifikasi yang sulit untuk diimplementasi ke Dark Souls. Karena masalah collision yang disebabkan oleh Havok, modder kesulitan untuk membuat map yang tidak akan membuat pemainnya tertelan bumi. Tetapi dengan bantuan public release lama dari Havok, modder Meowmaritus dan Horkrux buktikan bahwa harapan masih ada untuk hadirkan konten wilayah baru setidaknya untuk Dark Souls: Prepare to Die Edition dan Dark Souls 2.

Sebagai uji coba, berikut ialah map Crossfire dari Half Life pertama ditambahkan sebagai custom map. Meski tekstur terlihat tidak selesai, setidaknya karakter dapat eksplorasi tiap wilayah tanpa masalah dengan physic game.

Ini masih merupakan tahap awal dari perjalanan custom map untuk Dark Souls, tetapi setidaknya ada progres. Apabila proyek ini dapat dieksekusi sepenuhnya, bersiap saja untuk melihat berbagai map kreatif ditambahkan kedalam game, membuat fans punya alasan untuk kembali mengunduh game.


Baca pula informasi lain terkait Dark Souls, beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.

Exit mobile version