Game Play Together akan Menghadirkan Fitur Minigame Baru Battle Royale pada Update Mendatang

Minigame Battle Royale Play Together

Minigame Battle Royale Play Together

Play Together merupakan game casual-social dengan desain karakter lucu menggemaskan. Game ini juga hadirkan berbagai macam minigame yang dapat kalian mainkan bersama teman – teman! Dan kabar terbarunya, game ini akhirnya akan luncurkan minigame To Shoot or Not to Shoot: Battle Royale.

Sesuai judulnya, To Shoot or Not to Shoot adalah mode battle royale Play Together yang akan hadir menjadi minigames terbaru di update mendatang. Mode ini sudah menjadi kesukaan para gamers di sehingga Play Together juga tak mau kalah untuk ikut serta menciptakan genre ini.

Battle Royale Play Together, Minigame dengan 8 Pemain

To Shoot or Not to Shoot: Battle Royale

To Shoot or Not to Shoot: Battle Royale merupakan mode combat di Play Together dimana pemain harus bertahan untuk menjadi the last man standing, seperti game battle royale lainnya.

Melalui NPC bernama Nick Vury, mode ini bisa diakses di Plaza Kaia Island. Kemudian kalian harus menunggu dulu sampai jumlah pemain sebanyak 8 orang berhasil terkumpul. Setelah itu, permainan akan dimulai! Tentu saja masuk di mid-game tidak akan diizinkan.

Tidak jauh berbeda dengan genre battle royale pada umumnya, To Shoot or Not to Shoot: Battle Royale miliki beberapa fitur seperti weaponry, healing supplies, AoE Explosion, dan lain sebagainya.

Selain Mode Battle Royale, Play Together juga Hadirkan 80 Jenis Serangga di Kaia Island

80 Jenis Serangga di Kaia Island

Kaia Island kini menjadi rumah bagi para 80 jenis serangga. Serangga ini dapat berupa kumbang rusa, kupu-kupu, scarab, dan lain sebagainya. Serangga ini dapat ditemukan dan dikumpulkan dari beberagai lokasi di pulai Kaia. Termasuk Plaza, Downtown, dan Camping Ground.

Serangga yang sudah ditangkap dapat ditambahkan ke Bug Collection. Bug Collection adalah katalog yang berisi spesies dan dimensi dari pada serangga yang sudah dikumpulkan. Serangga yang terkumpul dapat ditukar dengan Stars, in – game currency di Play Together.

Cara mendapatkan serangga ini pun sangatlah mudah. Kalian bisa pergi ke Camping Ground dan bicara kepada NPC Grossard. Ia menjual Bug Nets yang mana sangat berguna untuk menangkap serangga.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Game Mobile atau artikel lainnya dari Sofie Diana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version