Dari 2 Orang, Kapasitas Mode Co-op Gotham Knights Bakal Ditambah Jadi 4 Orang

Dari 2 Orang, Kapasitas Mode Co-op Gotham Knights Bakal Ditambah Jadi 4 Orang

Kabarnya mode Co-op Gotham Knights akan menambah jumlah player Co-Op yang sebelumnya cuma 2 orang saja, menjadi 4 orang.

Game yang menjadikan superhero sebagai karakter utama atau basis utama memang sangatlah menarik, terutama apabila diambil dari sebuah franchise besar yang sudah kita kenal sejak lama.

Salah satunya adalah Warner Bros dengan DC Comics nya, dimana game terbarunya ini adalah Gotham Knight yang memungkinkan kita untuk menjadi salah satu dari 4 bawahan dari Batman untuk menjaga kota Gotham dari para penjahat yang ingin menguasai kota.

Mode Co-op Gotham Knights akan menambah jumlah player Co-Op bedasarkan halaman dari PlayStation Store

Baru – baru ini, seseorang dari Reddit menyadari bahwa terdapat sesuatu yang aneh di halaman Gotham Knight yang ada di PlayStation Store.

Dari 2 Orang, Kapasitas Mode Co-op Gotham Knights Bakal Ditambah Jadi 4 Orang 3

Benar sekali, game yang direncanakan hanya akan mempunyai jumlah player Co-Op maximal 2 orang saja, tiba – tiba ditulis menjadi 4 orang. Hal ini tentu menimbulkan spekulasi di beberapa gamers, dimana kemungkinan nanti 4 orang ini hanya akan terdapat di mode challenge, bukan di cerita utamanya.

Walaupun begitu, bagi kalian yang sudah senang dengan adanya pengumuman ini sebaiknya kalian tidak terlalu berekspetasi tinggi karena dari kolom deskripsi gamenya, pihak developer mengatakan bahwa game ini bisa dimainkan secara solo-play atau dengan 1 orang lagi.

Gotham Knights is an open-world, action RPG set in the most dynamic and interactive Gotham City yet. Patrol Gotham’s five distinct boroughs in solo-play or with one other hero and drop in on criminal activity wherever you find it.

Sehingga tidak menutup kemungkinan bahwa memang benar bahwa game ini hanya akan memiliki jumlah player Co-Op maximal 2 orang saja di cerita utamanya, namun di mode lain kalian bisa bermain hingga 4 orang Co-Op. Atau mungkin salah input saja dari pihak PlayStation Store atau publisher-nya.

Bagaimana menurut kalian? Apakah kalian lebih menyukai format Co-Op dengan maximal sampai 4 orang? Atau menurut kalian lebih baik cukup 2 orang saja agar tidak terlalu ramai?


Baca juga informasi menarik lainnya terkait berita game atau artikel lainnya dari Khrisnanda. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version