MPLI Digelar di Akhir November?

1

1

MPL season 6 telah berakhir dan memberikan gelar juara kepada tim RRQ Hoshi. Tim yang menjadi unggulan ini berhasil meraih back to back setelah mengalahkan tim kuda hitam Alter Ego di final dengan skor tipis 3-2.

Selepas MPL season 6, tentu masih ada beberapa turnamen yang akan hadir untuk menghibur para pecinta game Mobile Legends. Dan benar saja, turnamen MPLI atau Mobile Legends Professional League Invitational ini kabarnya akan digelar dalam waktu dekat.

Kabar yang gembira tentunya untuk pecinta Mobile Legends, karena mereka tidak perlu menunggu waktu terlalu lama untuk dapat melihat tim-tim pro player bertanding setelah MPL season 6. Selain itu, kamu juga akan menyaksikan pertandingan yang sangat seru di setiap matchnya.

Diumumkan oleh AE PAI

PAI atau yang mempunyai nama asli Rafly Alvareza berkata bahwa turnamen MPLI kemungkinan akan digelar di tanggal 27 November 2020. Dilansir dari Instagram @emakmoba, disitu memperlihatkan AE PAI dan AE Leomurphy yang sedang diwawancarai secara online di studio RevivalTV. Di kesempatan tersebut, AE PAI ditanya oleh pembawa acara terkait kapan turnamen MPLI digelar.

“Bulan November kayaknya turnamen pak Gembus, biasanya di akhir sih tanggal 27 gitu habis gajian” kata dari salah satu pemain Alter Ego ini.

Belum ada info resmi dari pihak Moonton terkait kapan MPLI akan digelar, namun perkataan dari salah satu pemain yang akan bertanding seakan-akan menjadi bocoran terhadap para pecinta game Mobile Legends.

Jadi, gimana guys sudah siap untuk menyaksikan turnamen lagi?

Baca juga informasi menarik lainnya terkait Mobile Legends atau artikel lainnya dari (Farid Ansori). For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

 

Exit mobile version