Nurse Silent Hill 2 Remake – Seri game psychological survival horror populer berjudul Silent Hill memang digemari oleh para gamer. Selain dengan temanya yang unik, seri game tersebut juga turut menghadirkan berbagai macam monster ikonik yang dikenal oleh banyak orang. Sebut saja salah satunya adalah Pyramid Head dan Nurse.
Silent Hill 2 Remake sangat dinantikan oleh para gamer terlebih dengan kehadiran kedua monster tersebut dalam game. Dan baru-baru ini terungkap desain monster Nurse akan mengalami perubahan karena dianggap “terlalu terbuka”.
Akan seperti apa desain monster tersebut? Yuk, kita cari tahu bersama!
Daftar isi
Monster Nurse Silent Hill 2 Remake Dikasih Stocking karena Dianggap “Terlalu Terbuka”
Informasi ini diungkap sendiri oleh Masahiro Ito selaku Art Director game Silent Hill 2 dan Silent Hill 3 melalui akun Twitter miliknya. Melalui sebuah tweet, dia menunjukkan progress membuat desain gambar untuk salah satu monster ikonik di seri Silent Hill, yaitu Nurse. Pada gambar terlihat sang Monster memiliki perbedaan dari versi sebelumnya karena Nurse kini menggunakan stocking.
Masahiro Ito menjelaskan pada tweet alasan kenapa dia menambahkan stocking pada monster Nurse. Dia mengatakan bahwa desain versi original dianggap terlalu memamerkan tubuhnya dan dia ingin memberikan kesan “ini adalah remake”.
Kalian bisa lihat tweet-nya di bawah ini.
Reaksi Para Gamer
Dilihat dari komentar pada tweet Masahiro Ito menunjukkan berbagai macam reaksi ketika mereka melihat desain baru monster Nurse dengan menggunakan stocking di game Silent Hill 2 Remake.
Ada yang menanggapi kalau desain baru ini sesuai dengan konsep penciptaan Nurse berdasarkan simbolisme seksualitas dari Protagonist yang masuk ke kota Silent Hill (dalam hal ini James Sunderland). Itu karena menambahkan stocking merupakan salah satu selera dari beberapa kalangan pria yang dianggap seksi.
Ada juga yang kaget ketika mengetahui Masahiro Ito ikut terlibat dalam proyek game Silent Hill 2 Remake. Kalian bisa lihat reaksi para gamer di bawah ini.
Bloober Team Ingin Fans Percaya kepada Konami Meski Ada Keraguan dari Gamer
Meskipun Silent Hill 2 Remake dinantikan oleh banyak para gamer, namun ada pula yang merasa ragu dengan kualitas game tersebut ketika rilis nanti. Menanggapi hal tersebut, developer Bloober ingin fans percaya kepada Konami dengan hasil akhir gamenya. Untuk mengetahui lebih lanjut, kalian bisa baca selengkapnya melalui artikel Gamebrott di sini.
Itulah informasi mengenai desain monster Nurse Silent Hill 2 Remake akan ditambah stocking karena versi original dianggap “terlalu terbuka”. Bagaimana menurut kalian dengan desain barunya?
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Silent Hill atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com